“Siapa yang wajahnya gampang jerawatan?”
“Siapa yang pernah mengalami masalah, kulitnya mendadak mengalami ruam kemerahan setelah mengenakan suatu produk kecantikan?”
“Siapa yang kulitnya tiba-tiba terlihat bersisik dan terkelupas saat berada di tempat atau ruangan bersuhu dingin?”
“Sayaaaa!”
Ya, saya sedang membicarakan masalah kulit saya sendiri yang masuk dalam kategori kulit sensitif. Teman-teman pasti sudah sering donk mendengar istilah kulit sensitif? Sebenarnya apa sih yang dimaksud dengan kulit sensitif itu?
Masalah kulit sensitif bukan masalah yang sepele
Kulit sensitif sebenarnya suatu kondisi dimana kulit kita memberi respon/ reaksi secara berlebihan pada saat bersentuhan dengan faktor-faktor lingkungan, misalnya karena terkena sinar matahari, pemakaian produk kosmetika atau skin care, perubahan cuaca, alergi makanan, terpapar bahan-bahan kimia, atau faktor-faktor lainnya. Respon/ reaksi kulit biasanya berupa:
- Iritasi, berupa rasa gatal dan perih seperti terbakar.
- Jerawat dan noda flek hitam yang sukar dihilangkan.
- Kering dan bersisik, bahkan mudah terkelupas.
Masalah kulit sensitif ini meski terlihat sepele, namun sebenarnya awal dari sebuah masalah yang lebih besar. Bayangkan saja, apabila kulit mendadak ruam kemudian terjadi iritasi dan gatal-gatal? Lalu kita mengaruknya dan kemudian menimbulkan bekas luka? Bagaimana kalau lukanya mengalami infeksi? Atau luka tersebut meninggalkan bekas di kulit? Pastinya, hal-hal semacam itu tidak menyenangkan bukan? Itulah mengapa masalah kulit sensitif tidak bisa dianggap sepele.
Oh ya, kulit sensitif sesungguhnya enggak cuma momok bagi orang dewasa, lho. Kulit sensitif bisa menyerang segala usia, termasuk anak-anak, bahkan bayi. Pernah tidak melihat ada bayi yang rewel? Saat ibunya berusaha menyusuinya atau memberinya makan, eh, bayinya menolak? Saat sang ibu mengecek dan membuka pakaian dan popoknya, eh ternyata si bayi mengalami ruam kemerahan pada area kulit kemaluannya? Biasanya, memang masalah kulit pada bayi terjadi karena pemakaian popok. Anak saya yang paling kecil saat ini masih memakai popok dan beberapa kali terkena ruam popok juga. Namun, selain itu, masalah kulit pada bayi/ anak juga bisa berasal dari alergi makanan, alergi kosmetika bayi, serta alergi pada suhu/ perubahan cuaca.
Masalah kulit yang sering menghampiri saya dan keluarga
Saya memang memiliki masalah kulit sensitif sejak lama. Namun, lebih kepada sensitif terhadap penggunaan kosmetika. Itu lah sebabnya saya lebih sering tampil dengan wajah polos hampir tanpa make up dalam aktivitas keseharian saya. Bukan karena enggak ingin tampil cantik, namun karena tidak semua kosmetika cocok saya pakai. Jika saya salah memakai kosmetika, ujung-ujungnya muncul ruam di tubuh atau jerawat di wajah.
Namun, saya juga menyadari, bahwa kulit juga membutuhkan perlindungan, minimal memakai pelembab dan tabir surya saat berada di outdoor. Apalagi sebagai ibu dari dua anak yang sedang aktif-aktifnya, anak-anak lebih suka berada di halaman ketimbang di dalam rumah. Entah itu untuk bermain atau mengeksplorasi apa saja hal-hal yang berada di halaman rumah kami. Saya sih senang-senang aja, mengingat anak-anak kan memang harus lebih banyak bermain di lingkungan outdoor, ya? Sebab lingkungan outdoor akan membuat anak-anak:
- Menemukan penemuan baru, seperti melihat ulat, melihat kupu-kupu, menemukan tanaman aneh, dsb.
- Anak-anak menggerakkan seluruh anggota tubuhnya untuk duduk, jongkok, berjalan, berlari, bermain batu/ tanah, sehingga sangat bagus untuk stimulasi perkembangan motoriknya.
- Panca inderanya akan terlatih dengan baik, seperti membedakan warna binatang, mencium bau bunga, dsb.
- Membedakan cuaca, mendung atau panas.
- Memiliki ikatan batin (emotional bonding) yang kuat dengan orang tuanya, terutama saya, ibunya.
Anak-anak saya lebih suka bermain di outdoor.
Padahal sebenarnya saya dan anak-anak agak sensitif dengan yang namanya debu. Kalau banyak terpapar debu, kulit kami suka menjadi ruam kemerahan. Tapi, kan, kalau main di outdoor sudah pasti yang namanya debu terbawa angin enggak mungkin kami hindari, bukan? Belum lagi paparan sinar matahari (siang hari terik pun kadang anak minta main ke halaman), serta bulu-bulu binatang seperti ulat, kucing, atau serangga lainnya, juga berpotensi membuat kulit menjadi gatal-gatal dan ruam. Jadi, memang saya dan anak-anak butuh produk yang dapat melindungi sekaligus merawat kulit yang benar-benar dapat kami andalkan.
Apalagi, selain debu, anak-anak saya juga memiliki alergi yang berhubungan dengan suhu. Alergi tersebut konon katanya memang bakat keturunan dari ayah dan kakeknya. Jadi, pada saat suhu/ cuaca berubah ekstrim dari panas ke dingin, atau sebaliknya, kulit anak-anak biasanya akan terlihat kemerahan. Pernah, suatu ketika ruamnya sangat parah, anak-anak menggaruk kulitnya sampai terinfeksi dan menjadi bisul. Bahkan ada dokter yang pernah memvonis salah satu anak saya harus dioperasi bisulnya, hiks. Namun, alhamdulillah, pada saat itu saya melakukan second opinion ke dokter lain sehingga operasi bisulnya enggak jadi.
Cara menjaga kesehatan kulit keluarga
Semenjak saat itu saya bertekad untuk senantiasa menjaga kesehatan kulit keluarga saya. Saya ingin keluarga saya, terutama anak-anak memiliki kulit sehat dan lembut. Saya menyadari bahwa alergi yang diderita oleh keluarga kami memang enggak bisa hilang, namun setidaknya saya melakukan beberapa upaya agar dapat mencegah dan mengatasi kulit sensitif keluarga saya. Berikut adalah berbagai hal yang saya lakukan untuk mencegah dan mengatasi kulit sensitif, sekaligus mendapatkan kulit sehat dan lembut:
- Banyak minum air putih.
- Banyak mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan.
- Menghindari pencetus alergi.
- Tidak mandi terlalu lama dan menggunakan air mandi dengan suhu normal, tidak terlalu dingin dan juga tidak terlalu panas.
- Memilih mandi menggunakan sabun dan shampoo untuk mandi yang memiliki pH seimbang, tanpa pewarna, tanpa wewangian, tanpa bahan pengawet, dan tanpa deterjen.
- Setelah mandi langsung mengeringkan tubuh dengan handuk bersih yang kering dan lembut.
- Untuk anak-anak, saya menghindari pemakaian kosmetika bayi seperti parfum, minyak telon, dan bedak secara berlebihan.
- Saat pakaian basah terkena teringat pada saat beraktivitas (terutama anak-anak) segera ganti baju.
- Memakai pelembab untuk mencegah kulit kering. Biasanya saya memakai setelah mandi dan sebelum bepergian.
Menjaga kesehatan kulit serta mendapatkan kulit sehat dan lembut dengan Redwin Sorbolene Moisturiser
Apakah anak-anak juga saya pakaikan pelembab? Oh iya, tentu saja. Sebab produk pelembab yang saya pilih adalah produk pelembab untuk segala usia. Produk pelembab yang saya pilih untuk menjaga kesehatan kulit keluarga saya adalah Redwin Sorbolene Moisturiser. Redwin Sorbolene Moisturiser merupakan pelembab yang diproduksi oleh Pharm-a-care Laboratories Pty Ltd. yang berada di Australia. Produk Redwin Sorbolene Moisturiser sendiri di negara asalnya, Australia, merupakan produk Sorbolene nomor satu.
Apakah sebenarnya yang dimaksud dengan Sorbolene? Sorbolene merupakan jenis perawatan kulit untuk seluruh tubuh yang tidak akan menjadi alergen (zat pemicu alergi) sebab produk ini tidak mengandung zat-zat adiktif keras seperti pewarna, wewangian, parabens (bahan pengawet) yang bisa menimbulkan reaksi kulit berlebihan, seperti alergi atau iritasi. Redwin Sorbolene Moisturiser, sesuai dengan namanya, merupakan produk Sorbolene sehingga sangat aman untuk semua jenis kulit, baik itu kulit normal maupun kulit sensitif. Bahkan, karena bahan-bahan formulasinya yang aman tersebut, produk Redwin Sorbolene Moisturiser dapat dipakai untuk kulit yang masih murni dan halus seperti kulit bayi yang baru lahir. Maka, jadilah Redwin Sorbolene Moisturiser sebagai produk pelembab yang dapat membuat kulit menjadi sehat dan lembut untuk segala usia.
Setelah rutin memakai Redwin Sorbolene Moisturiser saya merasakan perubahan dalam kulit saya (terutama di bagian tangan dan kaki). Hal yang saya rasakan adalah:
- Kulit menjadi lebih lembut dan terasa kenyal.
- Jika cuaca kering kulit tidak lagi kering, kasar, apalagi terlihat bersisik.
- Kulit menjadi terlihat lebih cerah.
- Anak saya yang paling kecil jarang terkena ruam popok lagi.
Mendapatkan kulit sehat dan lembut dengan Redwin Sorbolene Moisturiser bukan hal yang mustahil, sebab produk ini memang diformulasikan untuk:
- Melembabkan dan mempertahankan kelembutan kulit dan melindungi kulit
- Mengatasi dan mencegah masalah-masalah kulit kering, kasar, dan bersisik.
- Meningkatkan elastisitas kulit untuk kulit yang lebih kenyal.
- Vitamin E dari minyak biji gandum sebagai anti-oxidant untuk melawan radikal bebas, mencegah penuaan dini, dan meremajakan kulit yang rusak akibat masalah kulit kering.
Bahan-bahan yang terkandung dalam Redwin Sorbolene Moisturiser juga sangat aman dan bebas dari kandungan paraben (bahan pengawet kimia yang berbahaya buat kulit), sehingga membuat saya tidak ragu untuk memakaikan produk ini buat anak-anak saya. Bahan-bahan Redwin Sorbolene Moisturiser antara lain:
- Water (Aqua): bahan dasarnya mengandung air, biasanya jika ditulis di awal ingredients maka kandungannya cukup besar, bisa lebih dari 65%.
- Glycerin: cairan kental, berasa manis, namun tidak berwarna. Memiliki titik didih yang tinggi dan biasanya akan membeku dalam bentuk pasta. Cairan ini berfungsi menyerap air dan memiliki fungsi melapisi dengan kelembaban.
- Sorbitol: disebut juga sebagai gula alkohol. Terbuat dari tumbuh-tumbuhan bergenus sorbus, namun bisa juga dibuat dalam bentuk sintetis. Sorbitol memiliki fungsi sebagai humektan (menjaga hal-hal yang lembab) dan sebagai pengental.
- Strearic Acid: merupakan asam lemak jenuh untuk membuat dasar yang stabil sebuah lotion.
- Mineral Oil: bahan pelembab kulit yang berfungsi menahan air yang terkandung di kulit dan menjadikannya lembut.
- Cetearyl Alcohol: bahan kosmetika ini meskipun namanya mengandung kata “alkohol” namun sebenarnya merupakan lilin yang terelmusi yang dibuat dari bahan tumbuhan.
- Triticum Vulgare (Wheat) Germ Oil: kandungan minyak ini kaya akan Vitamin E.
- Tetrasodium EDTA: bahan pengawet sintetis yang biasa digunakan dalam kosmetika, fungsinya untuk menyerap dan mengurangi reaktivitas logam ion yang terdapat dalam suatu produk.
- PPG-2 Methyl Ether: sebagai bahan aroma dan/ atau pelarut dalam kosmetika.
- Triethanolamine: zat yang biasa digunakan dalam kosmetika untuk menyeimbangkan kadar PH dan bisa juga berfungsi sebagai pembersih wajah.
- Imidazolidinyl Urea: zat ini bisa mencegah pertumbuhan bakteri.
- Chloroacetamide: merupakan antimikroba.
- P-Chloro-m-Cresol: merupakan antiseptik.
- Sodium Benzoate: senyawa antimikroba yang dalam produk kosmetika digunakan sebagai pengawet.
- Linalool: senyawa ini dapat mematikan bakteri dan menjaga kesehatan kulit.
Selain bahan-bahannya, hal lain yang membuat saya menyukai produk Redwin Sorbolene Moisturiser adalah:
- Produk Redwin Sorbolene Moisturiser telah memperoleh sertifikasi HALAL dari Australian Federation of Islamic Concil (AFIC). Hal ini sangat penting karena sebagai muslimah saya harus berhati-hati dengan kosmetika yang saya pakai.
Redwin telah menerima sertifikasi Halal dari AFIC. Sumber: FB Redwin Indonesia.
- Redwin Sorbolene Moisturiser fragrance free (tidak mengandung pengharum tambahan) sehingga tidak terlalu berbau wangi. Ini penting juga karena saya pada dasarnya enggak suka parfum. Ibu saya pernah bilang, dahulu ketika sedang mengandung saya, tiap mencium bau wangi beliau mual. Hehe, entah ngaruh apa enggak, tapi memang kenyataannya saya tidak suka bau wewangian.
- Produk ini colour free (tidak mengandung pewarna).
- Memiliki pH balanced.
- Kemasan Redwin Sorbolene Moisturiser memiliki tanda/ simbol/ logo yang jelas.
* Logo HALAL dari AFIC.
Artinya produk ini aman dan halal.
*Period After Opening (POA) 24 M
Artinya setelah kemasan dibuka maka produk layak digunakan selama 24 bulan ke depan.
*The Green Dot
Simbol seperti panah Yin dan Yang ini berarti dalam proses produksinya, produsennya bertanggungjawab terhadap limbah produksi, daur ulang kemasan, dan juga pemulihan lingkungan tempat produsen mengambil bahan baku produknya.
*Tulisan masa berlaku (expiration date) produknya jelas.
- Produk ini idea for the whole family, cocok untuk segala usia. Jadi di rumah, bukan hanya saya saja yang memakainya, namun juga suami dan anak-anak saya. For your information, produk ini biasanya saya pakaikan saat anak saya kena ruam popok. Memang Redwin Sorbolene Moisturiser bisa membantu mengatasi masalah pada kulit bayi, seperti: ruam kulit bayi, ruam popok, dan mengatasi kulit bayi yang kemerahan akibat iritasi/ alergi.
- Direkomendasikan oleh Dermatologist.
- Dapat digunakan untuk seluruh kulit tubuh.
- Teksturnya lembut dan menurut saya tidak lengket karena cepat terserap oleh kulit.
-
Kemasannya berbentuk tube sehingga sangat praktis dibawa traveling (terutama kemasan 100 g-nya) dan tutup kemasannya fliptop sehingga tak akan mudah tumpah.
- Harganya terjangkau. Di Indonesia terdapat tiga kemasan 100 g (Rp. 75.000,-), 500 ml (Rp. 165.000,-), dan 1 liter (Rp. 248.000,-).
- Mudah dibeli baik secara online maupun di offline shop. Redwin Sorbolene Moisturiser tersedia di:
Nah, itulah produk pelembab segala usia andalan keluarga saya, Redwin Sorbolene Moisturiser. Selain bisa mendapat perlindungan di area kulit tubuh, kami juga mendapatkan bonus berupa kulit sehat dan lembut dengan Redwin Sorbolene Moisturiser.
Apabila teman-teman tertarik ingin mencoba produk ini juga, teman-teman bisa mendapatkan informasi selengkapnya di:
- Facebook Redwin Indonesia
- www.redwin.com.au
Selamat mencoba sendiri ya dan semoga mendapatkan kulit sehat dan lembut dengan Redwin Sorbolene Moisturiser, juga! 🙂
April Hamsa
Aduuh, jadi mupeng berburu Redwin nih. Good luck ya Apriiil
Hayuk mbak berburu Redwin, thx Mbk Nurul 😀
Bisa ngilangin stretch mark juga ga yah X )
Konon katanya sih bisa mbak, saya belum mencoba utk perut, masih area kaki dan tangan aja 😀
wah memang menyenangkan jika sudah menemukan produk yang halal dan juga memperhatikan limbahnya, jadi semakin cinta sama redwin ya mbak…. salam kenal
Iya mbak, kalau pakai yang halal lebih tenang 😀
Salam kenal kembali Mbak Citra 🙂
wah memang enak pakai redwin
Iya Mbak Citra 🙂
Lengkap banget mba ceritanya sampai deskripsi produknya. Tapi masih ada pertanyaan nih, ini boleh dipakai di muka jga mba? Soalnya saya jg kuit sensitif huhu
Bisa utk muka juga mbak, tapi kalau saya leih suka memakainya di tangan dan kaki 🙂
Hai mbak selamat malam, terimakaaih sudah berkunjung ke blog saya. Dan salam kenal yha..
Semoga menang ya mbak.. Dan nti saya coba beli redwin di minimarket terdekat ah heheh
Mbak saya cm kasi masukan tlg d cek templatenya yaa sepertinya agak low responding 😊
Sama2 Mbak Vika, salam kenal.
Terima kasih masukannya ya, iya nih, saya mau otak-atik template blm sempet hehe.
Moga nemu ya Redwinnya 🙂
Mantap 😀
Whoaa… lengkap bingit reviewnya Mbak April
Aku juga cocok-cocok nggak cocok pakai kosmetik hhee
Kadang juga lebih simple polosan tanpa make up heee
Terima kasih Mbak Rohma.
Iya nih, pdhl aku tu pengen bgt bermake up tp blm nemu produk yang cucok :))
Pelembab ini emang sesuai claimnya ya mbak. Halal lagi..
Iya Mbak Amel. Halal paling penting ya 😀
kita samaan Mba..ribet ya klo punya kulit sensitif. jd bener2 hrs memilah yg cocok
Iya mbak Siti, harus selektif pilih skin care/ kosmetik nih…
Bisa untuk anak-anak juga ya mba? Asik dong ya bisa untuk sekeluarga. Lebih hemat. Hehehe… tetep yeee emak2, ujung2nya ya ke biaya pengeluaran.
Iya mbak Wian, enak ini bisa buat semua anggota keluarga hehe.
hasilnya langsung tampak dan sepertinya memberikan hasil yang baik. cowok boleh pake ngga ya? hehehe
Boleh banget Mas. Ini bagus kalau buat cukuran juga lho 😀
Reviewnya lengkap banget
Bikin aku mantap mau beliin ini buat ngatasin kulit sensitifnya Prema yang suka agak rewel. Apalagi pasca liburan yang sering panas2an dipantai
Wah iya mbak, moga cocok buat Prema yaaaa 😀
Redwin Sorbolene Moisturiser ini andalan saya dalam mengatasi kulit kering. Lembabnya awet seharian.
Iya mbak, kulit jg jd tambah halus ya 🙂
Aku juga pakai mb rangkaian redwin, bikin gak kering. Maklum kena AC terus. Redwin gak lengket juga
Aku baru coba sorbolene moisturiser ini mbak, tapi pengen jg deh pakai bodywashnya buat mandi anak2 😀
Kids friendly ya mbaa inii..utk ruam popok jugaaa, wah asyik,bayiku klo ruam bisa coba ini ya berarti^^
Gutlak yaa mbaas
Iya mbak, isa dipakai buat ruam popok si kecil. Makasiiih 🙂
Aw aw, redwin memang sesuatu. Lembutnya serasa salju. Wanginya pas nggak bikin eneg. Banyak yg cocok ya mbak
Iya mbak, cocok buat saya gak suka bau wangi hehehe
waahh enaknya ya mba april bisa jadi paket komplit. bisa buat semua anggota keluarga. hihi jadi lebih hemat deh. Apalagi ada logo halalnya. jadi ga waswas dibawa buat ibadah
Iya Mbak Ira bisa buat mengatasi ruam popok si kecil nih dan halal 😀
Aku juga pake redwin.. Kaki kering pecah-pecah jadi lembutttt.. Senaaang.. 😀
Wah bisa menyembuhkan kaki pecah2 ya? Selamat 😀
kelihatannya enakeun. mau beli juga ah buat di rumah…
good luck buat april 🙂
Ayo beli mbaaak 😀
Makasih Mbak Inna 🙂
Redwin memang pilihan terbaik ya mba untuk keluarga
Iya Mbak Alida 🙂
Produk favorit sekeluarga banget ya Mba, aku seneng banget setelah nemu produk ini. Selalu sedia dan bawa kemana mana 🙂
Sama mbak, aku juga suka ma produk ini 😀
Redwin Sorbolene Moisturiser ini emang andalah ngatasi kulit kering, kulit lembab awet seharian. Asikkk bgt dahh
Iya. Kulit jg jd lebih lembut dan halus 😀
Senang melihat anak bisa bermain bebas di luaran. Pake Redwin jadi lebih aman ya
Kami juga pakai lho! 🙂
Wah tooss mbaaakk. Iya anak2 skrng bisa main di luar dan kita pun tenang 😀
Serunya bermain bersama di outdoor ya..
Syukurlah ada Redwin Sorbolene Moisturiser 🙂
Iya seru mbak. Iya melindungi kulit kami 🙂
Aku suka nih mbak dengan produk yang satu ini. Cocok untuk kulit kering aku. Love deh. Meresap langsung dan tidak lengket
Sama Mbak Levina, aku juga suka. Iya gak lengket dan melembutkan kulit ya? 😀
Waaa…berapa abad ya aku nggak mampir sini? Wkwkwkwk. Miss you Mba April :*
Eh aku sekeluarga juga cocok nih sama Redwin. Dia enak banget ya Mba, tahan lama pas diolesin ke kulit. Nggak kering lagi kering lagi kaya kalau pakai lotion biasa.
Hehehe kemana aja mbak? 😀
Iya enak mbak bisa menghaluskan dan melembutkan kulit 🙂
Ooh bisa untuk segala usia yaaa.
Kalau masalah kulitku yang masih ada hingga sekarang itu cenderung kering, duluu pas masih bujang jerawatan he3
Bisa banget Wan.
Bisa buat kulit kering juga, cobain deh 🙂
Si adek pake bergo lucu banget 😀 Kalau sering main ke luar rumah, memang baiknya pakai lotion yang cocok dengan kulit, dan pastinya aman kayak Redwin ini.
Hehe iya jilnan instan. Iya mbak, butuh pelindung buat main di outdoor 😀
seneng ya Mba bisa nemu pelembap yang bisa dipakai sekeluarga 🙂
Iya Mbak Wuri, seneng banget 😀
wuaa, keren reviewnya. Informatif.
Saya suka ini 😀
Terima kasih Mbk Lidha, moga bermanfaat 🙂
ruam popok juga bisa? biasanya aku pake minyak zaitun…
asyiknuh..cocok buat swmua..
Iya bisa mbak, enak pakai ini gak lengket2 hehe
Kudet banget sih aku, jadi artinya 24M itu bisa dipakai sampai 24 bulan ke depan.
yup 24 bulan sejak dibuka kemasannya.
Waah..untung ada Redwin yang bisa memahami kulit yang sensitif ya…
Iya mbak Nurul 😀
Aku mulai ter-redwin-kan rasanya. Semakin penasaran sama produk ini.
Good luck ya, Mbak.
Yuk mbak Dian nyobain jg hehe
Ini dibuat krim muka balita boleh ga sih?
Gak boleh mbak, tidak disarankan utk wajah/ muka.
Aku suka produk yang nggak banyak bahan tambahan kaya si redwin ini, soalnya merasa ngurangin paparan bahan kimia gitu mba 🙂
Nice share, tulisannya rinci dan lengkap.
Saya juga suka mbak. Terima kasih sudah mampir ke blog saya 🙂
Redwin emang kerennnn… aku pake dan halus banget…
Toosss Mbak Ajen 😀
Langsung kesengsem sama programnya yang peduli limbah perusahaan. Jarang-jarang kan yang begini. Jadi makin mantap dukung produknya. Sudah halal, bahan aman, plus eco friendly lagi. Kereen…
Iya mbak, seneng kalau ada perusahaan yg memperhatikan limbahnya jg kyk Redwin ini 🙂
Saya udah buktiin sendiri mbk. Pake Redwin emang bikin kulit jd lembut dan halus.
Aku juga pakai ini, apalagi kantor saya AC nya kenceng bener jadi suka membuat kulit kering. Awalnya saya tidak suka dengan baunya lama-lama terbiasa.
Iya produk ini memang cocok buat yang sering berada di ruangan ber-AC mbak 🙂
Aku juga pake Redwin. Bisa dipake sekeluarga. Praktis. 🙂
Samaaa tooosss lg Mbk Noni 🙂
Wah, saya mesti coba ini mudah2an cocok. Kulit saya agak sensitif soalnya, sering bereaksi kurang pas kalau ada bahan yg kurang cocok.
Cobain Mbk Rindang moga cocok yaaaa
wuih. ternyata bisa di pakai anak kecil juga.
gapapa, mbak?
nggak sensitif?
kulit aku sensitif gitu 🙁
jadi dari belia sampe dewasa tetap pakai satu produk. huhu.
Gpp mbak, anak2ku cocok.
Cobain dulu Mbk Bena 🙂
alhamdullilah yha udah halal
iya alhamdulillah 🙂
Bisa buat wajah berminyak juga nggak tuh.
Sama muka yang komedoan.
Sebaiknya buat tubuh mas, bukan wajah
Daku pakai dan emang adem…. suka deh
saya juga, tooosss Mbak Jiah 🙂
Nah, khawatirnya produk luar itu halal apa ga. Tapi Redwin udah ada labelnya ya, mantap
Iya mbak Zarirah produk ini udah halal 🙂
kulit aku beneran jadi lembut banget mba pake redwin
Iya mbak tooosss 😀
Huhuhu.. aku yang amat sangat jarang pake lotion seperetinya mulia tertarik sama redwin deh.. tapi kulit sensitif ga apa kali ya 😉
Aku suka krn baunya gak wangi gtu mbk hehe
daku kayaknya perlu pakai redwin deh. kulitku memang nggak bersisik mbak, cuma mudah menghitam karena gesekan atau sinar mentari. dan itu susah hilang huhuhuuu…
dulu waktu kemana-mana pakai sepatu, kaki mah aman sentosa. tapi sejak kenal sandal gunung, di beberapa bagian malah kulitnya ngelupas, terus item -_-
Coba aja mbak, moga2 produknya cocok ya sama kulit mbak 🙂
kulit gosong ku karena kena panas matahari perlahan-lahan mulai pulih sejak pakai Redwin Sorbolene 🙂
Waaahh selamat Mbak Tuty 😀
Ada yg kasih gratis ngga ya? Hehe. Saya pengen coba tapi kulit ini sensitif banget.
Beli yg kemasan 100 grnya dulu aja mbak, sekitar 75 ribuan worth it kok 😀
bagus kak informasinya. Lanjutkan.