Madurasa Fitkidz,” jawab saya, ketika seorang teman bertanya, “Multivitamin apa ya yang bisa untuk booster daya tahan tubuh anak supaya selalu sehat dan enggak gampang sakit?” Bukan ngiklan ya moms, wkwkwk. Namun, saya menjawab demikian, karena saat ini, anak saya memang tengah mengkonsumsi suplemen makanan/ multivitamin Madurasa Fitkidz ini.

Madurasa Fitkidz, multivitamin yang mengandung madu

Yeah, seperti yang kita ketahui bersama ya moms, akhir-akhir ini tuh cuaca sudah memasuki musim penghujan. Pengalaman sebelumnya tuh mengajarkan kalau anak-anak sudah terkena yang namanya hujan, misal saat pulang bepergian gitu trus kehujanan, mesti ada aja problemnya. Entah, abis itu jadi pilek, demam, batuk, badan lemes, de el el yang pokoknya bikin saya sebagai seorang ibu cemas. Oleh sebab itu, kalau sudah memasuki musim-musim seperti sekarang ini, maka saya berusaha kasi booster berupa multivitamin untuk anak.

Daaan, alhamdulillah, anaknya juga suka. Terutama Maxy yang memang penggemar madu. Yes, moms, jadi Si Madurasa Fitkidz ini dari namanya aja mungkin udah bisa ditebak ya, mengandung madu. Cuma, Madurasa Fitkidz bukan sekadar madu yaaa, melainkan suplemen makanan atau multivitamin untuk booster daya tahan tubuh anak.

Apa perbedaannya dengan madu biasa? Yaaa, namanya juga multivitamin, tentu saja ada aturan minumnya, yakni sesuai dosis, moms. Sedangkan, kalau madu, mau konsumsi berapa pun takarannya sepertinya enggak masalah.

Madurasa Fitkidz bukan sekadar madu ya moms.

Saya garis bawahi soal aturan minum ini, soalnya kemarin saat saya upload di medsos tentang Madurasa Fitkidz ini, ternyata masih banyak yang berkomentar mengira ini adalah madu khusus anak. Bukan yaaa. Madurasa Fitkidz ini merupakan multivitamin yang mengandung madu, begitu lho 😀 . Jadi, sebaiknya perhatikan aturan pakainya dan jangan asal diminumkan ke si anak 😀 .

Semoga bisa dipahami ya moms 🙂 .

Balik lagi ke aturan pakai/ minum Madurasa Fitkidz, jadi multivitamin ini cocok dikonsumsi oleh anak usia setahun ke atas hingga 12 tahun. Untuk dosisnya sebagai berikut:

  • Anak usia 1-6 tahun seperti Dema yang masih berusia 5 tahun kurang minumnya 1×1 sendok makan.
  • Sedangkan untuk anak usia 6-12 tahun seperti Maxy (7 tahun) minumnya 2×1 sendok makan.

FYI, Satu sendok makan di sini maksudnya ukurannya 15 ml ya moms. Inget, minum sesuai dosis/ takarannya supaya khasiat dari multivitamin ini benar-benar dirasakan oleh si kecil 🙂 .

Apa keistimewaan multivitamin Madurasa Fitkidz?

Klaimnya, multivitamin Madurasa Fitkidz yang diproduksi oleh PT Air Mancur ini, terbuat dari bahan-bahan alami yang sudah teruji memiliki fungsi yang bagus untuk tumbuh kembang anak-anak. Berikut adalah tujuh bahan alami yang merupakan bahan baku dari Madurasa Fitkidz ini:

Madu

Yup, sejak awal saya sebutkan ya moms, multivitamin ini ada kandungan madunya. Bahkan karena warna dan teksturnya seperti madu, banyak moms mengira ini madu khusus buat anak gitu.

Well, moms semua pasti udah ngerti kan mengenai khasiat madu? Jadi, madu itu mengandung antioksidan yang membuat daya tahan tubuh si kecil enggak gampang ngedrop gitu lho moms.

Sari Temulawak

Madurasa Fitkidz juga mengandung sari temulawak yang sangat berkhasiat membantu memperbaiki nafsu makan anak. Makanya, tak heran, setelah konsumsi multivitamin ini alhamdulillah nafsu anak-anak membaik moms. Kalau anak suka makan, otomatis kan bahan bakar energinya ada terus ya, apalagi kalau anaknya aktif, sehingga insyaAllah akan senantiasa sehat. Menurut saya gitu 😀 .

Sari Phyllanthi

Kalau moms asing dengan istilah Sari Phyllanthi, mungkin enggak asing dengan Meniran? 😀 Iyes, meniran yang sering dibuat jamu oleh ibu atau nenek kita itu lho? Meniran ini sangat bermanfaat dalam membantu memelihara kesehatan anak soalnya mengandung zat yang dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh si kecil.

Sari Kurma

Siapa yang enggak mengenal sari kurma? Sari kurma yang mengandung karbohidrat, protein, serat, hingga berbagai vitamin dan minerak ini bisa membantu menjaga kesehatan anak dari berbagai macam penyakit.

Vitamin B Kompleks

Madurasa Fitkidz juga mengandung vitamin B kompleks. Manfaatnya adalah sebagai koenzim yang dapat mengubah makanan menjadi energi.

Vitamin C

Vitamin C merupakan salah satu jenis vitamin yang larut dalam air dan punya manfaat menangkal berbagai penyakit. Vitamin C yang terkandung dalam Madurasa Fitkidz memiliki manfaat dapat membantu menjaga dan memelihara kesehatan tubuh si kecil.

Lysine

Lysine merupakan salah satu asam amino yang terkandung dalam makanan dan tubuh manusia enggak bisa memproduksinya sendiri. Si kecil membutuhkan Lysine ini untuk mendukung masa pertumbuhannya.

Selain berbagai kandungan alaminya tersebut, Madurasa Fitkidz juga sudah terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik Indonesia (BPOM RI) dan telah mengantongi sertifikat HALAL dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) ya moms. Sehingga, insyaAllah aman dikonsumsi oleh si kecil.

Dari mana kami mengenal Madurasa Fitkidz?

Mungkin ada yang penasaran, kok saya yakin multivitamin ini cocok buat anak-anak saya? Soalnya, waktu itu saya mengetahui Multivitamin Madurasa Fitkidz ini dari ahlinya, yakni seorang dokter anak gitu, moms.

Jadi, waktu itu. Tepatnya tanggal 1 Desember lalu, saya maen ke acara Indonesia Maternity Baby & Kids Expo (IMBEX) 2019 yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC). Nah, waktu itu saya mengikuti talkshow bertajuk “Sedia Multivitamin Sebelum Hujan”. Judulnya menarik, jadi saya ikutan donk menyimak, mumpung di sana 😀 .

Narasumber dalam talkshow saat itu adalah:

  • Dokter anak dari RS OMNI dr. Ajeng Indriastari, Sp.A, (dr. Ajeng) dan
  • Mominfluencer Yunita Triyana (Mom Ajeng) yang punya akun Instagram @yunitatriyana.

Nah, waktu itu dr. Ajeng menjelaskan mengapa sih pada musim hujan seperti sekarang kok si kecil gampang sekali sakit? Ternyata jawabannya adalah pada ketidakseimbangan nutrisi dari makanan yang dikonsumsi oleh si kecil, moms.

Suasana talkshow “Sedia Multivitamin Sebelum Hujan”.

Sebagaimana yang kita ketahui yang namanya anak kecil tuh kan masih dalam tahap pertumbuhan ya moms? Maka si kecil sangat membutuhkan makanan dengan nutrisis yang seimbang, mulai dari karbohidrat, protein, vitamin, lemak, dll. Masalahnya, yang namanya anak kecil itu kan picky ya?

Enggak usah jauh-jauh deh, anak-anak saya juga suka mood-moodan kok makannya. Hari ini dia mau makan sayur, besok ketemu sayur lagi eh dilepeh atau bahkan mingkem, huhuhu. Kondisi ini yang biasa kita kenal sebagai GTM alias Gerakan Tutup Mulut itu kali ya, buat jenis makanan tertentu. Biasanya sayur atau buah sih. Nah, karena kondisinya begitu, maka makanan/ asupan yang masuk ke tubuh anak anak jadi kurang seimbang nutrisinya. Akibatnya, anak jadi gampang sakit.

Penyebab anak sakit itu biasanya karena makanannya kurang seimbang nutrisinya. Maka dari itu dibutuhkan vitamin untuk penggantinya. Masalahnya anak kan picky, kadang makan nasi sama mie, ada yang ngemil ayam juga, padahal mestinya kan juga makan buah dan sayur. Karena enggak bisa dapat vitamin mineral dari makanannya ya ambil vitamin mineral dari luar makanannya. Salah satunya dari vitamin anak, dari madu, dll,” jelas dr. Ajeng.

Madurasa Fitkidz, multivitamin yang mengandung madu.

Dr. Ajeng kemudian mengatakan bahwa yang namanya multivitamin dapat menjadi salah satu solusi supaya anak tetap mendapatkan asupan nutrisi yang seimbang walau makannya picky. Berikut tips/ nasihat dari dr. Ajeng yang berhasil saya rangkum waktu itu:

  • Beri anak multivitamin apabila diperlukan, misal ketika anak picky eater.
  • Moms wajib kreatif memberikan sajian makanan ke anak, misalnya bikin nugget pakai potongan sayur kecil-kecil, kukus nasi dengan sayur seperti bayam, dll.
  • Berikan anak-anak vaksin.

Pada saat itu dr. Ajeng juga menanggapi tentang Madurasa Fitkidz, menurut dr. Ajeng, multivitamin ini bagus buat anak karena bahan-bahannya alami. Madu, meniran, dll yang terkandung dalam Madurasa Fitkidz bagus kok buat tumbuh kembang anak.

Mom Yunita juga waktu itu sharing bahwa dirinya memberi Madurasa Fitkidz untuk anak-anaknya. Menurut Mom Yunita multivitamin ini lumayan ampuh sebagai booster imun anaknya. Apalagi ketika anak sudah punya banyak teman main di lingkungannya, khususnya di sekolah. Selain mengkonsumsi multivitamin, Mom Yunita yang juga seorang dokter gigi ini menganjurkan pemberian vaksin ke anak. Kemudian, apabila di lingkungan sekitar anak ada yang sedang sakit, misalnya batuk atau pilek gitu, sebaiknya dihindari dulu supaya anak kita enggak tertular.

Kemasan Madurasa Fitkidz membuat isinya enggak gampang tumpah.

Abis talkshow itu, kemudian, saya mampir ke booth Madurasa Fitkidz di IMBEX 2019 dan saya putuskan untuk membawa pulang multivitamin di sana untuk diberikan ke anak saya. Gitu moms, ceritanya, hehe.

BTW, waktu itu booth Madurasa Fitkidz lumayan ramai lho dikunjungi para moms yang abis nonton talkshow juga. Ada juga stand “Aku Dokter Cilik” di sana, di mana anak bisa belajar tentang anggota tubuh dan maen dokter-dokteran 😀 .

Review Madurasa Fitkidz

Sekalian saya review Madurasa Fitkidz ya moms di artikel ini. Kalau dari bahan-bahan kandungannya sudah saya sebutkan di atas tadi ya. Trus penjelasan dr. Ajeng juga sepertinya cukup menjelaskan megapa kok Madurasa Fitkidz ini menjadi salah satu mulvitamin yang disarankan untuk anak.

Saya coba mulai dari kemasannya. Jadi, kemasannya itu pertama box dengan tulisan yang judulnya “Suplemen Makanan”. Pada kemasannya juga cukup detail tertulis komposisi/ bahan-bahan dasar dari multivitamin ini, keterangan sertifikasi halal juga nomor BPOM-nya. Aturan pakai/ konsumsi juga tertera. Maka, sebagai moms yang juga sekaligus konsumen yang cerdas, mari kita cermat membaca apa yang tertera di box kemasan ya 🙂 .

Madurasa Fitkidz rasa jeruk yang disukai anak.

Lanjut, yuk, kita keluarkan dari dalam box-nya. Ternyata kemasan multitvitaminnya berupa botol plastik dengan tutup fliptop berwarna kuning. Saya suka botol seperti ini ketimbang kaca, enggak rawan pecah sih 😀 .

Di kemasan botolnya juga tercantum komposisi dan aturan pakainya. Ketika pertama kali akan dikonsumsi, ternyata di balik tutup fliptop-nya ada semacam tutup segel gitu moms yang menjaga “kesegaran” dari multivitamin ini. Jadi, saat moms beli Madurasa Fitkidz, pastikan kemasan botolnya masih ada tutup segelnya itu yaaa.

Tutup fliptop-nya sendiri menurut saya unik. Jadi, enggak langsung berlubang melainkan ada semacam filter gitu yang mencegah isi botol dengan berat bersih 140 gr ini tumpah. Waktu saya jungkirin gitu, cairannya enggak keluar moms. Cairannya baru keluar ketika saya memencet botolnya. BTW, kalau mau menuang, moms bisa memanfaatkan sendok takar supaya dapat ukuran 15 ml ya moms, baru diminumkan ke anak kita.

Tutup kemasan Madurasa Fitkidz berbentuk fliptop.

Sedangkan untuk rasa multivitamin ini menurut saya cukup unik, karena klaim di kemasannya adalah rasa jeruk. Manisnya jeruk dan madu membuat multivitamin ini cukup disukai oleh anak-anak saya. Kalau warna cairannya sih mirip madu, kecoklatan, namun lebih cair kayaknya, enggak sepekat madu.

Terakhir, menurut pengamatan saya, setelah beberapa waktu mengkonsumsi multivitamin Madurasa Fitkidz ini, alhamdulillah anak-anak jadi lebih lahap makannya moms. Trus, beberapa kali kehujanan sepulang bepergian juga enggak gampang ngedrop seperti sebelumnya. InsyaAllah karena salah satunya kami berikhtiar mengkonsumsi multivitamin ini 🙂 .

Jadi begitu moms cerita berdasarkan pengalaman memberikan anak-anak multivitamin Madurasa Fitkidz. Oh iya, menambahkan pesan dari dr. Ajeng waktu itu, untuk penyimpanan multivitamin seperti ini, kalau misalnya dikonsumsi setiap hari dan cepat abis, cukup disimpan dalam suhu ruang tak masalah kok. Apalagi, kalau belum dibuka kemasannya (buat sediaan), cukup simpan di suhu ruang saja.

Semoga artikel dan cerita tentang multivitamin Madurasa Fitkidz buat booster daya tahan tubuh anak supaya si kecil enggak gampang sakit ini bermanfaat ya moms 🙂 .

April Hamsa