Milna Nature Delight Fruit Puree? Hmmm, kira-kira apa hubungannya ya dengan Milna bubur bayi itu?” Apakah teman-teman, terutama ibu-ibu yang punya bayi/ balita yang sudah makan Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MPASI) penasaran?

Hehe, tapi tebakannya udah bener, kok. Milna Nature Delight Fruit Puree (Milna Nature Delight) memang merupakan salah satu produk Milna Ahlinya Makanan Bayi yang udah kita kenal selama ini. Sekadar informasi, Kalbe Nutritionals yang mengembangkan produk Milna, baru saja meluncurkan Milna Nature Delight tahun ini. Harapannya, Milna Nature Delight bisa menjadi solusi jitu supaya si kecil mau makan buah.

Berkenalan dengan Milna Nature Delight

Saya saat menghadiri talkshow “Cara Mudah Makan Buah untuk Si Kecil”.

Saya pertama kali berkenalan dengan Milna Nature Delight saat mengikuti acara talkshow kesehatan anak sekaligus blogger gathering yang diselenggarakan oleh Milna pada tanggal 5 Mei lalu. Talkshow yang berlangsung di Kaffeine, Teh Foundry, SCBD, Jakarta Selatan itu mengangkat tema Milna Nature Delight “Cara Mudah Makan Buah untuk Si Kecil”. Ada dua narasumber dalam talkshow kesehatan anak tersebut, yakni:

  • Dokter Spesialis Anak, Dr. dr. Conny Tanjung, Sp.A(K).
  • Brand Manager Milna, Christofer Samuel Lesmana.

Dokter Spesialis Anak Dr. dr. Conny Tanjung, Sp.A(K) atau yang akrab dipanggil dr. Conny memaparkan fakta yang mencengangkan dalam talkshow tersebut. Ternyata, masyarakat Indonesia tuh memiliki kecenderungan proporsi penduduk yang usianya lebih besar dari 10 tahun kurang makan sayur dan buah (menurut data Propinsi Indonesia 2007 dan 2013). Hal tersebut berhubungan dengan kondisi dimana mereka ini,  sejak kecil memang susah makan sayur dan buah.

Dokter Spesialis Anak, Dr. dr. Conny Tanjung, Sp.A(K).

Padahal, teman-teman, menurut dr. Conny, makan sayur dan buah itu penting, lho. Sebab, konsumsi sayur dan buah memiliki efek bisa mencegah seseorang dari risiko terkena stroke dan penyakit degeneratif yang lain. Soalnya buah dan sayur memiliki karbohidrat termasuk karbohidrat sederhana, kaya serat, dan mengandung antioksidan. Kalau kita banyak makan makanan yang banyak mengandung serat seperti ini, maka tentu akan mencegah kita kena obesitas dan berdampak panjang kita sehat terus.

Mengenalkan buah dan sayur untuk Si Kecil perlu dilakukan, karena keduanya mengandung karbohidrat, vitamin, mineral, dan serat yang dibutuhkan oleh tubuh. Berbagai penelitian meta-analisis telah menunjukkan manfaat positif sayur dan buah untuk mencegah dan menurunkan insidens obesitas dan penyakit degeneratif kronis seperti penyakit jantung koroner, diabetes melitus, kanker, dan lain-lain. Meskipun sayur dan buah memiliki peran yang cukup penting, tetapi untuk anak, khususnya di saat mulainya pemberian MPASI, perlu diketahui beberapa batasan pemberian sayur dan buah, karena di saat ini dibutuhkan makanan padat energi untuk menunjang pertumbuhan yang peat. Belum ada acuan kecukupan serat pada bayi di bawah usia 1 tahun, namun berbagai penelitian membuktikan bahwa paparan terhadap sayur dan buah secara berulang membuat penerimaan terhadap sayur dan buah menjadi lebih muda di masa selanjutnya,” jelas dr. Conny.

Ibu-ibu yang menyimak materi dari dr. Conny.

Masalahnya, kalau sejak kecil susah makan sayur dan buah, saat gede juga akan begitu. Ya, emang begitulah anak-anak. Ada sebagian anak yang susah sekali makan sayur dan buah. Penyebabnya karena bayi/ anak kecil memiliki preferensi bawaan untuk rasa manis dan asin, serta ketidaksukaan terhadap rasa pahit. Sementara, sayur itu kan punya rasa agak pahit ya? Sedangkan buah, hmmm… kadang asem gitu kan? Bayi/ anak kecil enggak suka.

Kali ini saya mau bahas satu kasus dulu, yakni soal ketidaksukaan anak pada buah. Saya mau kasi contoh anak kedua saya, Si Dema. Berbeda dengan kakaknya, Si Maxy, yang suka banget makan buah, Dema ini pasti tutup mulut kalau disodorin buah. Hal tersebut udah berlangsung sejak Dema mulai MPASI. Sampai mumet saya dibuatnya.

Adakah teman-teman yang anaknya kayak Dema, enggak terlalu suka makan buah? Hiks. Padahal makan buah itu banyak manfaatnya buat anak kecil lho, yakni antara lain:

  • Meningkatkan kekebalan tubuh si kecil, sebab buah memiliki kandungan Vitamin yang tinggi.
  • Memiliki kandungan lemak dan kalori yang rendah.
  • Bisa menjaga kesehatan sistem pencernaan anak, karena buah memiliki kandungan serat yang tinggi.
  • Bisa mencegah penyakit degeneratif di masa yang akan datang, sebab buah sangat tinggi kandungan antioksidan-nya.

Lalu, kalau anak kita selalu menolak buah terus, apakah kita akan menyerah gitu aja? Tentu aja enggak donk? Nah, dalam kesempatan tersebut, dr. Conny menyarankan kepada para orang tua yang hadir, khususnya para ibu, supaya terus mencoba dan memberikan makanan yang bervariasi. Intinya, sebagai orang tua, sebagai ibu, kita emang dituntut kreatif untuk membuat anak senang makan buah.

Kalau buat Dema, biasanya buahnya saya bikin puding, jus buah, es krim, gitu-gitu. Tujuannya, supaya Dema mau mengkonsumsi buah. Namun, itu dulu. Kalau sekarang sih ada alternatif lain, yakni mengkonsumsi Milna Nature Delight yang saya ceritakan di awal saya memulai artikel ini tadi. Milna Nature Delight ini adalah makanan selingan berupa puree buah untuk bayi usia MPASI (6 bulan) sampai anak-anak usia 1-5 tahun.

Sekarang Dema suka nyemil buah dalam bentuk Milna Nature Delight.

Milna Nature Delight hadir untuk mengatasi masalah anak yang susah makan buah

Jadi, awal mula mengapa Milna Nature Delight diciptakan adalah karena Milna menyoroti masalah anak-anak yang pada umumnya seperti itu. Susah makan buah. Akhirnya, Milna membuat solusi Milna Nature Delight “Cara Mudah Makan Buah untuk Si Kecil” ini. Pada prinsipnya, Milna Nature Delight ini adalah makanan bayi berupa puree buah yang dikemas sedemikian rupa, supaya bayi yang udah mulai MPASI dan anak-anak balita mudah memakannya.

Milna Nature Delight adalah fruit puree dalam kemasan pouch yang sangat ideal dalam memperkenalkan rasa buah dengan mudah, kepada Si Kecil sejak dini. Terbuat dari 100% buah asli dengan 3 varian rasa yang akan digemari dengan ukuran dan bentuk kemasan yang nyaman untuk digenggam Si Kecil. Sangat praktis untuk dibawa, serta tidak mengandung pengawet ataupun gula tambahan,” jelas Brand Manager Milna, Christofer Samuel Lesmana.

 Brand Manager Milna, Christofer Samuel Lesmana.

Ini lho teman-teman, ibu-ibu, makanan selingan (snacking) berupa puree buah Milna Nature Delight untuk anak-anak:

Tiga varian Milna Nature Delight.

Milna Nature Delight terdiri dari tiga varian, yakni:

Fruit Puree Carrot, Apple, Pumpkin

Varian Milna Nature Delight yang ini tutupnya berwarna oranye. Komposisinya terdiri dari 62,5% puree apel, 20% puree pisang, 10% puree wortel, 5% puree labu, 2,5% konsentrat apel, dan konsentrat lemon.

Fruit Puree Banana, Strawberry, Apple

Varian Milna Nature Delight yang ini tutupnya berwarna hijau. Komposisinya terdiri dari 46,87% puree pisang, 28,13% puree apel, 20% puree strawberry, 5% konsentrat anggur merah, dan konsentrat lemon.

Milna Nature Delight bisa dikonsumsi saat bayi mulai MPASI sampai anak-anak usia 1-5 tahun.

Fruit Puree Apple and Peach

Varian Milna Nature Delight yang ini tutupnya berwarna merah. Komposisinya terdiri dari 74,5% puree apel, 13,5% puree peach, 12% konsentrat apel, dan konsentrat lemon.

Kemasan Milna Nature Delight berbentuk pouch yang dianggap sebagai cara ideal untuk memberi buah kepada si kecil. Jadi, anak-anak bisa mengkonsumsi langsung dari pouch-nya. Selain itu, kita juga bisa menuangkan isi Milna Nature Delight ke sendok atau ke dalam mangkuk trus disendokin.

Cara mengkonsumsi Milna Nature Delight. Sumber: Milna.

Sebelum mengkonsumsi Milna Nature Delight ini disarankan untuk mengocoknya terlebih dahulu dan jangan lupa untuk mengecek tenmperaturnya sebelum diberikan kepada anak.

Fakta tentang Milna Nature Delight

Dari talkshow pada siang hari itu, saya juga mendapat pengetahuan berupa fakta tentang Milna Nature Delight. Teman-teman mau tahu apa aja? Oke, saya coba jelaskan satu-satu yaaa…

Berikut adalah fakta tentang Milna Nature Delight:

Milna Nature Delight 100% buah Asli, tanpa bahan pengawet, tanpa penambahan gula, melalui proses Advanced Pasteurization Technology

Milna Nature Delight ini diproduksi di Chile. Sebab di sana sudah ada teknologi bernama Advanced Pasteurization Technology yang memungkinkan puree buah asli, tanpa dikasi pengawet, bisa langsung dikemas. Jadi puree buah-nya diproses sedemikian rupa dengan teknologi pasteurisasi (prinsipnya mirip susu pasteurisasi itu lho), dipanaskan hingga mencapai suhu tertentu untuk membunuh semua kuman mikrooganisme, lalu dikemas dalam pouch. Selain enggak ditambah dengan bahan pengawet, puree buah ini juga enggak diberi gula tambahan. Sehingga, Milna Nature Delight aman dan sehat untuk dikonsumsi oleh si kecil.

Mengandung segala kebaikan buah seperti buatan bunda

Rasa buahnya mirip seperti kalau kita, ibu-ibu sendiri, yang membuat puree buahnya. Tanpa penambahan gula. Jadi, bener-bener manisnya asli dari buah-buahan aja.

Dikemas dalam kemasan praktis, mudah dibawa, dan dikonsumsi kapanpun, dimanapun

Buat ibu-ibu yang suka traveling dengan mengajak bayi atau anak kecil, Milna Nature Delight ini, dengan kemasan pouch-nya, begitu praktis. Sehingga, bisa dengan mudahnya dibawa bepergian. Si keci bisa mengkonsumsinya kapanpun, dimanapun.

Membantu si kecil untuk belajar makan sendiri

Tadi saya sudah menyebutkan bahwa Milna Nature Delight ini bisa langsung dikonsumsi dari pouch-nya. Sehingga, anak-anak, terutama yang udah bisa memegang makanan sendiri bisa menikmati puree buah dari pouch. Biasanya cara makan yang seperti itu lebih menarik buat anak-anak sih, ketimbang disendokin.

Sekadar informasi, untuk jam makan buah buat si kecil, teman-teman bisa nyontek jadwal berikut ini yaaa…:

Contoh jam makan buah (snacking buah) untuk si kecil. Sumber: Milna.

Cara penyimpanannya Milna Nature Delight mudah

Berikut adalah cara penyimpanan Milna Nature Delight:

Cara penyimpanan Milna Nature Delight. Sumber: Milna.

Itulah teman-teman, informasi mengenai makanan selingan puree buah Milna Nature Delight yang cocok buat bayi yang baru mulai MPASI, sampai anak-anak usia 1-5 tahun. Apabila teman-teman tertarik juga memberikan Milna Nature Delight untuk anak-anak, teman-teman bisa baca-baca dulu informasi lengkap mengenai makanan bayi/ anak kecil ini di media sosialnya:

Semoga setelah mengkonsumsi Milna Nature Delight, anak-anak kita jadi lebih menyukai rasa buah dan senang makan buah yaaa… 🙂

April Hamsa