Perawatan wajah buat perempuan, khususnya ibu-ibu, menurut saya tuh wajib hukumnya. Ya, saya paham kok betapa susahnya ibu-ibu, terutama yang memiliki balita, bisa rutin merawat wajah. Saya sendiri pun mengalaminya.

Meski demikian, saran saya, sebaiknya kita sempatkan ya teman-teman. Minimal konsisten cuci muka pakai facial wash dan rajin membersihkan wajah setelah memakai make up. Kalau enggak, kasian kulit wajahnya, nanti kusam dan berisiko jadi gampang jerawatan.

Oh iya, mengenai cara membersihkan wajah yang benar sudah saya tulis di blogpost saya yang sebelumnya tentang rahasia cantik dan awet muda jelang usia 35-an ya?  Klik aja untuk membaca artikel sebelumnya.

Dalam blogpost tersebut, saya juga menceritakan kalau saya mendapat voucher sebesar Rp. 5 juta, yang bisa saya pakai untuk menjajal perawatan di Youth & Beauty Clinic. FYI, Youth & Beauty Clinic merupakan salah satu klinik kecantikan di Jakarta. Youth & Beauty Clinic ini tepatnya berlokasi di Jl. Kemang Raya, Jakarta Selatan.

Ada beberapa perawatan yang sebenarnya bisa saya coba di Youth & Beauty Clinic, antara lain:

  • Facial: Aqua Peel untuk memperkecil pori-pori wajah, Oxygen Facial untuk anti aging, Acne Theraphy untuk menuntaskan masalah jerawat, dll.
  • Anti Oxidant Infusion: Skin Whitening untuk mencerahkan kulit, Detoxification untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh, Slimbooster untuk melangsingkan tubuh, dll.
  • Aesthetic: Dermafiler untuk mengkoreksi bagian wajah, Laser O2 untuk menyembuhkan scar/ bopeng, Moles Removal untuk menghilangkan kutil atau tahi lalat, PRP untuk menghaluskan wajah, dll.
  • Slimming: RF Slim untuk mengencangkan area tubuh yang kendur dan Lipo Dissolve untuk menghancurkan lemak di lapisan kulit.
  • Non Surgery: BB Glow untuk memberikan efek wajah glowing, Double Eyelid untuk membentuk lipatan pada kelopak mata, dll.

Youth & Beauty Clinic ini denger-denger merupakan jujugan para artis Indonesia untuk melakukan perawatan wajah dan tubuh. Sebut saja artis seperti Ussy Sulistiawaty, Tyas Mirasih, dan Ashanty, pernah melakukan perawatan di Youth & Beauty Clinic. Dua nama artis terakhir saya dapatkan setelah ngepoin website Youth & Beauty Clinic.

Pengalaman saya mencoba perawatan wajah di Youth & Beauty Clinic

Maka, saya pun enggak melewatkan kesempatan mencoba perawatan di Youth & Beauty Clinic. Saya memilih melakukan perawatan wajah di sana. Ngarep supaya wajah saya bisa jadi cantik kayak artis-artis yang namanya sudah saya sebutkan tadi, hehe.

Kamis, tanggal 26 Oktober lalu saya pun pergi ke Youth & Beauty Clinic. Setelah sebelumnya melakukan appointment terlebih dahulu. Bukannya apa-apa sih, enaknya emang janjian dulu, supaya memastikan kalau pada waktu itu enggak ada pasien lain. Jadi, kita enggak sampai menunggu lama untuk melakukan treatment.

Tidak susah menemukan klinik yang berlokasi di lantai 4 Gedung Kemang Raya ini. Ancer-ancer-nya kalau mau ke sana cari Indomaret yang terdekat dengan KFC Kemang. Youth & Beauty Clinic berada di atas Indomaret itu.

Lokasi Youth & Beauty Clinic di Kemang Raya.

Buat ibu-ibu yang mau perawatan juga bisa membawa anaknya. Dijamin anaknya enggak akan bosan karena ada semacam indoor playground di Youth & Beauty Clinic.

Suasana ruang tunggu di Youth & Beauty Clinic.

Saat tiba di sana, saya diminta mengisi formulir yang berisi informasi data diri dan riwayat medis saya. Ada atau tidaknya riwayat alergi, salah satunya.

Setelah itu, tak lama kemudian saya dipanggil untuk masuk ke ruangan dokter. Dokter yang bertugas waktu itu dr. Ariesta. Dr. Gaby kebetulan sedang praktek di tempat lain.

Dengan ramah dr. Ariesta menanyakan maksud kedatangan saya mau melakukan perawatan apa. Saya pun enggak ragu bilang mau melakukan perawatan wajah. Dr. Ariesta kemudian memeriksa wajah saya dan menawari saya melakukan perawatan Laser O2. Rupanya dr. Ariesta melihat ada scar bekas jerawat dan cacar di bagian wajah saya.

Saran saya sih yang Laser CO2. Cuma nanti ada downtime-nya,” kata dr. Ariesta.

Downtime itu istilah kalau kita enggak boleh memakai make up apapun dulu selama kurun waktu tertentu. Biasanya tiga hari sampai seminggu. Tergantung kondisi kulit wajah seseorang. Jadi, kalau ada kegiatan yang mengharuskan ber-make up ya skip-skip dulu.

Hmmm, saya pun menimbang-nimbang dan bertanya kepada dr. Ariesta apakah ada jenis perawatan wajah lain yang sesuai dengan kebutuhan saya.

Melihat keraguan saya, dr. Ariesta menawarkan perawatan yang lain. “Bagaimana kalau Hollywood Peel Laser? Itu sudah lengkap semua?” dr. Ariesta menawari saya.

Kemudian dr. Ariesta menjelaskan kepada saya bahwa perawatan Hollywood Peel Laser itu tujuannya untuk mencerahkan kulit wajah yang kusam, menghilangkan komedo dan jerawat, serta bisa mengencangkan kulit wajah.

Ya, kayaknya yang itu aja dok. Soalnya khawatirnya saya harus bepergian beberapa hari ke depan,” kata saya.

Perawatan wajah Hollywood Peel Laser

Setelah selesai berkonsultasi dengan dr. Ariesta, saya pun diantar oleh mbak-mbak petugas Youth & Beuty Clinic ke ruang perawatan. Kemudian, saya diminta berbaring di bed yang sudah disediakan. Baru perawatan pun dimulai.

Pertama-tama saya diberi handuk untuk mengcover bagian rambut dan dada. Lalu, baru wajah saya dibersihkan. Wajah saya juga dipijat-pijat sebentar.

Saat wajah saya dibersihkan.

Sesudah itu wajah saya diberi semacam cream yang menurut si mbak terapis merupakan cream untuk melunakkan komedo supaya lebih mudah diangkat. Setelah itu wajah saya di-steam atau diberi uap panas. Tujuannya sama sih, buat melunakkan komedo dan jerawat agar gampang diangkat.

Setelah itu tiba saat yang mendebarkan buat saya, jreng jreng *lebay mode on, yakni di-treatment bagian komedo dan jerawat di wajah. Setiap melakukan perawatan wajah terus terang ini yang paling bikin saya keder, dipencetin komodeonya, haha.

Tapiiiii, ternyata kalau di Youth & Beauty Clinic mencetin komedo dan jerawatnya enggak pakai jarum, melainkan pakai sistem vakum. Jadi, komedo dan jerawatnya kayak disedot gitu. Enggak “dicungkilin” pakai jarum. Jadi, ya enggak terasa sakit, cuma clekit-clekit dikit. Bagi yang baru pertama kali facial saya kira masih bisa lha, nahan. Buat yang biasa facial, ya enteng, hehe.

Komedo dan jerawat divakum.

Kemudian, setelah wajah saya bebas dari komedo dan jerawat, si mbak terapis mengoleskan cream carbon yang berwarna hitam ke wajah saya. Jadi, kayak dimasker dengan cream carbon gitu.

Saat wajah saya diolesi cream carbon berwarna hitam.

Setelah seluruh wajah saya tertutup cream carbon, dr. Ariesta kemudian gantian menangani wajah saya. Wajah saya dilaser. Tujuannya supaya cream carbon-nya masuk ke dalam wajah. Sehingga, akan mencerahkan kulit wajah dan memberi efek glowing.

Wajah saya dilaser untuk memasukkan cream carbon.

Setelah dilaser ternyata emang cream carbon-nya “menghilang” masuk ke kulit wajah. Mbak terapis kemudian membersihkan wajah saya lagi.

Setelah wajah saya bersih, tahap berikutnya adalah dimasker. Enggak cuma dimasker sih, melainkan juga disinari dengan rejuve light. Tujuannya untuk mengembalikan kesegaran kulit wajah.

Wajah saya dimasker.

Wajah disinari dengan rejuve light.

Sekitar 20 menit kemudian, proses masker dan penyinaran rejuve light selesai. Lalu, wajah saya disemprot dengan oksigen. Rasanya adem di wajah dan menyegarkan gitu. Apalagi nyemprot-nya enggak sebentar, hehe.

Wajah terasa adem disemprot dengan oksigen.

Penyemprotan oksigen ke wajah saya belum mengakhiri proses perawatan saya. Terakhir, si mbak terapis mengoleskan krim anti jerawat dan sun block. Begini hasil perawatan Hollywood Peel Laser yang sudah saya lakukan:

Kalau yang saya rasakan wajah saya jadi lebih ringan, fresh lha, trus kenyel-kenyel gitu saat disentuh. Komedo dan jerawat pun bersih enggak ada sisanya. Wajah saya pun enggak nampak kemerah-merahan setelah perawatan.

Before dan after perawatan wajah. Hal yang nampak jelas jerawat di hidung saya hilang dan wajah jadi kinclong.

Oh iya, FYI, biaya perawatan Hollywood Peel Laser di Youth & Beauty Clinic ini adalah sebesar Rp. 2,5 juta.

Setelah selesai melakukan perawatan saya berpamitan dengan dr. Ariesta. Dr. Ariesta mengatakan kepada saya untuk tak lupa memakai krim malam saat sebelum tidur. Dr. Ariesta juga menyarankan kepada saya selalu memakai sun block jika bepergian untuk melindungi wajah.

Hohoho, OK, dok! Dalam hati saya berjanji untuk enggak malas lagi membersihkan wajah dan memakai krim-krim tersebut.

Selanjutnya, saya kepengen deh, melakukan perawatan wajah lagi di Youth & Beauty Clinic lagi. Tapi maunya mencoba perawatan yang berbeda, yakni Laser O2 seperti saran dr. Ariesta, untuk menghilangkan bekas jerawat dan cacar di wajah saya. Tapi, mesti nyiapin mental dulu, soalnya ada downtime-nya, hehe.

Buat teman-teman yang mau mencoba melakukan perawatan juga di Youth & Beauty Clinic berikut kontak dan jam operasionalnya:

  • Website: www.youthbeautyclinic.com
  • Instagram: @youthbeautyclinic
  • Facebook: Youth Beauty Clinic
  • Alamat: Kemang Building Lt. 4, Jl. Kemang Raya No. 15, Jakarta Selatan.
  • WhatsApp: 081315555741
  • Telepon: 021-71792337
  • Jam operasional: Senin-Jumat (10.00-17.00 WIB), Sabtu (10.00-15.00 WIB), Minggu tutup.

Semoga cocok ya mencoba sendiri perawatan di Youth & Beauty Clinic 🙂 .

April Hamsa