Yeaaahh, setelah sekian lama ngliatin dan penasaran, “Itu tempat makan apa, sih?” tiap masuk ke Bintaro Xchange Mall via toko pakaian Urban & Co, akhirnya keturutan juga mampir dan makan di Raa Cha Suki & BBQ. Jadi, emang restorannya ini langsung terlihat begitu keluar dari Urban & Co untuk lanjut masuk ke area mall-nya.

Raa Cha Suki & BBQ di Bintaro Xchange Mall.

Cumaaa, sebelum-sebelumnya enggak berkesempatan makan di situ. Soalnya kalau ngemall kan seringnya bawa anak-anak. Khawatirnya, anak-anak agak susah makan BBQ-an, jika dibandingkan makan di resto cepat saji atau yang menyediakan menu-menu “biasa”. Apalagi, anak kedua saya tuh agak picky ya. Kadang kalau makanannya kurang cucok ma dia ya dia bener-bener enggak mau mangap hoho 😛 .

Nah, wiken lalu, saya datang berdua aja tuh dengan suami ke mall ini. Eh ya, sebelumnya saya mau cerita kalau di tahun baru ini saya mau mulai semacam ritual “pacaran” alias pergi berdua aja sama suami. Yaaa, mungkin satu atau dua kali sebulan lha ya, jalan bareng, tanpa anak-anak dulu.

Suasana dalam resto.

Pas, kemarin juga sedang ada barang yang dicari di mall, trus yawda, lanjut cari makan. Kali ini mau makan di restoran yang belum pernah dicobain. Yang seperti saya bilang tadi, kemungkinan agak sulit makan di sana kalau bawa anak-anak. Pilihan kami mengerucut pada restoran sushi atau BBQ-an. Hingga, akhirnya kami putuskan BBQ-an.

Ternyata ada beberapa resto model BBQ-an juga di mall. Pilih-pilih, jatuh deh kepada Raa Cha Suki & BBQ yang lokasinya dekat Urban & Co tadi. Abis, udah penasaran itu resto apa.

Meja makannya seperti ini.

Googling-googling, ternyata itu BBQ-an ala Thailand. Kirain Korea, hehe. Pas banget juga, suami mau nostalgia tentang Thailand, yawda kami pilih Raa Cha Suki & BBQ buat makan hari itu.

Sampai depan resto, saya liatin brosur yang ditaruh di meja depan resto-nya. Lalu, ada seorang mbak-mbak pelayan muncul mempersilakan kami masuk. Mbak-mbak ini kemudian dengan ramah menjelaskan cara order dan menyiapkan mangkuk-mangkuk serta nampan untuk ambil makanan di rak etalase yang ada.

Di sebelah ada area makan outdoor.

Trus, kami diminta memilih meja untuk duduk. Waktu itu kebetulan udah jelang sore, sehingga tidak banyak pengunjung di dalam resto, sehingga meja kosongnya masih tersedia banyak.

Restoran Raa Cha Suki & BBQ di Bintaro Xchange ini, saya perhatikan terdiri dari tiga area dine in. Dua indoor dan satu outdoor. Waktu itu, salah satu area indoor-nya kosong, mungkin karena sore.

Ambil nampan dan mangkuk di sini dulu.

Kami pun memilih meja yang lokasinya dekat jendela yang bisa melihat ke area outdoor. Letaknya di pojokan, jadi kami anggap asyik buat “pacaran” #uhuks.

Kemudian, mbak-mbak tadi meminta tolong rekannya untuk membersihkan meja kami, serta menyiapkan kompor dan panggangan di meja yang kami maksud. Sesudah tenang dapat tempat, saya dan suami kemudian memilih makanan dan minuman yang akan kami nikmati.

Penasaran enggak cara order menu di Raa Cha Suki & BBQ ini?

Info ini buat yang berniat (pertama kali) makan di Raa Cha Suki & BBQ yaaa.

Pilih makanan sendiri di rak ini.

Jadi, di resto ini, pelanggan memilih makanannya sendiri, yang terdiri dari bakso-baksoan, daging-dagingan, sayuran, mau karbo nasi/ mie/ bihun (kalau enggak keliru?), hingga minumannya. Pilih dan ambil sendiri pakai nampan tadi. Kemudian bergeser ke kasir dan langsung bayar sebelum makan.

Beberapa bahan makanan untuk bebakaran dan rebusan yang sempat saya foto.

Oh ya, sebelumnya mbak-mbaknya tadi menawari kami jenis-jenis kuah untuk rebusannya. Waktu itu kami pilih kuah yang spicy. Dua lainnya, maaf saya lupa apa pilihannya.

Soal memilih makanan, waktu itu yang kami ambil pertama kali adalah daging. Saya mengambil Salty Beef BBQ (daging sapi), sedangkan suami memilih Spicy Chicken BBQ (daging ayam). Trus, kami bergantian milihin bakso-baksoan, tahu-tahuan (tofu), serta aneka sayuran seperti Pakcoy, Pecay, dan aneka Jamur.

Ambil gelas di rak.

Untuk karbohidratnya, saya mengambil Mie Kuning. Namun, ternyata suami enggak ambil karbo, soalnya menurutnya yang kami ambil sudah banyak.

Di etalase ini juga telah tersedia harga item-item makanan yang kita ambil, sehingga buat kaum mendang-mending wkwkwk, bisa sekalian ngitung sendiri ya 😀 😛 .

Ambil es batu sendiri di sini di bawah rak gelas.

Setelah mengambil makanan untuk rebusan dan BBQ-an, kami pun mengeser nampan ke area minuman. Saya lupa apa aja minumannya, soalnya kayaknya ada empat atau mungkin kran dispenser, gitu. Tinggal ambil es batu dan minumannya sendiri. Kali ini saya mau Thai Ice Green Tea, sedangkan suami memilih Ice Lemon Tea.

Ambil minum sendiri.

FYI, ambil es batunya di bawah tempat rak gelasnya ya. Jadi di bawah rak gelas ada kayak meja yang bisa digeser, ternyata itu tempat untuk naruh es batu. Kita bisa sendok sendiri sesuai kebutuhan.

Setelah ambil minuman, abis itu bayar deh di kasir. Eh, udah, saya singgung sebelumnya juga yaaa. Oh ya, di kasir ini nanti ditawari mau sekalian pesan nasi atau enggak. Waktu itu saya tolak, karena udah mengambil mie tadi kan?

Bayar di kasir.

Setelah bayar, lanjut OTW ke meja makan yang telah disiapkan buat kami.

Meja makan di Raa Cha Suki & BBQ ini sebagaimana meja resto bebakaran lainnya unik gitu ya. Di tengah-tengah meja ada empat tungku kompor buat meletakkan nampan pemanggang. Yang bikin beda dari resto BBQ-an lain yang pernah saya datangi adalah ada kayak tiang dengan pengait di atas kompornya. Fungsinya untuk meletakkan panci rebusan. Pengaitnya untuk membuat pegangan pancinya tetap berdiri. Mungkin biar stabil dan enggak gampang tumpah juga.

Sebagian makanan yang saya ambil.

Nah, begitu sampai meja, yang pertama kali kami lakukan adalah memanggang daging sapinya, lanjut daging ayamnya. Waktu itu nampan pemanggangnya udah panas banget ya, sehingga dagingnya cepat matangnya. Kudu diliatin dan ditungguin bener, kalau enggak, bisa-bisa gosong, ntar, dagingnya.

Sembari saya membolak-balikkan daging, suami mulai merebus mie, aneka tofu dan bakso, jamur, sayuran, dll. Setelah itu lanjut makan, deeehh.

Memanggang daging.

BTW, ternyata makanan rebusan yang kami ambil lumayan banyak wkwkwk, kenyang, kenyang, deh. Padahal, rasa-rasanya tadi ngambilnya dikit-dikit aja, lho. Kok pas direbus jadi banyak. Beruntung tadi ambil mie cuma satu aja.

Rebus-merebus.

Maklum, baru pertama kalinya nih ya, kami ke Raa Cha Suki & BBQ ini. Next time, kalau ke sini lagi, mungkin yang saya ambil adalah dua mangkuk daging, dua mangkuk pelengkap (isi 4-5 item udah cukup kayaknya), satu mangkuk sayuran, ma satu mangkuk karbo aja.

Kemarin satu mangkuk untuk rebusan tuh kami ngisinya banyak, mungkin 8-9 item, sehingga perut full banget. Sampai saya kepikiran, “Apa sisanya saya bawa pulang aja yaa?” Wkwkwk emak-emak bingiiitt. Namun, ahamdulillah, alon-alon asal kemakan, kami berdua bisa menghabiskan makanan yang kami ambil dari rak etalase Raa Cha Suki & BBQ hari itu 😀 .

Hasil rebusannya.

Salah satu favorit saya dan suami adalah Seawed Roll. Ini semacam bakso-baksoan juga sebenarnya, namun bentuknya kayak sushi roll dibungkus seawed. Beneran enak, deh. Wajib cobain kalau teman-teman datang ke Raa Cha Suki & BBQ.

Trus, favorit kedua adalah Sandwich Tofu-nya. Pada dasarnya ini tuh bakso tahu, cuma ukurannya lebih besar dan tahunya lebih lembut, sehingga gampang saat dipotong dan dikunyah langsung makpyuuurr di mulut. Paham maksudnya kan? Moga-moga hahaha 😛 .

Kuah spicy-nya menurut lidah saya yang tahan pedas, rasanya sih enggak terlalu pedas, tetapi pedas (lho, piye to? 😛 ). Yaaa, intinya pedas enak gitu, lhaaa 😀 . Sangat saya rekomendasikan si kuah pedas ini 😀 .

Untuk minumannya, alhamdulillah Thai Ice Green Tea-nya enak. Kalau Ice Lemon Tea-nya yaaa, standar, lha. Kalau ke sini pilih Thai Ice Green Tea-nya yak, rekomendeeedd xixixi.

Thai Ice Green Tea.

Alhamdulillah puas dan kenyang makan di Raa Cha Suki & BBQ Bintaro Xchange Mall hari itu. Makanannya enak, sudah HALAL MUI, harganya masih masuk akal, pelayanannya gesit dan ramah, tempat makannya juga lumayan lega.

Ice Lemon Tea.

Untuk semua makanan dan minuman yang kami makan hari itu, kami membayar sebesar Rp. 257.000,-00, udah termasuk pajak.

Oh ya, buat yang belum bisa menikmati Raa Cha Suki & BBQ di tempat, kata mbak-mbaknya bisa order online juga, lho. Raa Cha Suki & BBQ ternyata menyediakan Home Service gitu. Sepertinya cocok buat pertemuan-pertemuan seperti meeting atau arisan. Alat masak dan crew-nya disiapkan juga oleh mereka. Klaimnya sih free biaya service yaaa.

Alhamdulillah kenyang dengan tahu nyelip di gigi wkwkwk.

Tersedia 3 Paket Home Service yang bisa dipilih sesuai kebutuhan atau jumlah orang. Paket ini juga udah termasuk saus, kuah, alat masak, alat makan, serta crew yang akan membantu menyiapkan untuk panggang-memanggang dan rebus-merebus #hallah. Silakan hubungi nomor hotline-nya di 14084 atau message via WhatsApp di nomor 0811214084 buat nanya-nanya soal Paket Home Service Raa Cha Suki & BBQ ini ya.

Jadi, begitulah teman-teman, cerita saya dan suami “pacaran” dan makan-makan di Raa Cha Suki & BBQ Bintaro Xchange Mall. Semoga postingan ini bermanfaat untuk teman-teman, khususnya yang kepengen nyicipin makan di restoran BBQ ala Thailand ini ya 😀 . Selamat menikmati weekend 😀 .

April Hamsa