Kali ini mau sharing resep puding roti sederhana yang dijamin anti gagal 😀 .

Biasanya kalau anak-anak lagi GTM, ketimbang mumet mau dikasi apa, biasanya sih saya bikin puding roti. Kenapa puding roti? Alasannya sih, kan roti pengganti nasi yang masih anggota keluarga karbohidrat ya? Jadi meski anak-anak malas makan senggak-nggaknya ada makanan berat yang masuk perut. Plus, puding ini ada susunya, jadi kalorinya insyaalloh lumayan lha buat pertumbuhan anak-anak.

Oh iya, puding roti ini bahan dan cara bikinnya simple banget. Dijamin anti gagal deh 😀 .

Bahan-bahannya antara lain:

    • 400 ml susu UHT yang plain.
    • 400 ml air putih matang.
    • Agar-agar plain. Mau warna putih atau warna-warni juga okeh ajah.
    • Roti tawar atau biskuit.
    • Gula pasir (saya biasanya pakai takaran 5-6 sendok makan, ini tergantung selera sih ya?).

Cara membuat:

  • Masak air dan susu UHT. Aduk hingga tercampur.
  • Masukkan agar-agar plain. Aduk-aduk merata, jangan sampai menggumpal. Oh ya, usahakan pakai api kecil aja ya.
  • Masukkan gula. Aduk-aduk hingga merata.
  • Tunggu hingga mendidih, sambil terus diaduk.
  • Jika sudah mendidih, angkat panci dan matikan kompor.
  • Siapkan loyang/ cetakan puding.
  • Tata roti tawar atau biskuit di atas cetakan. Roti bisa utuh ataupun dipotong kecil-kecil sesuai selera. Kalau saya memilih rotinya utuh.
  • Tuang puding ke atas roti atau biskuit yang sudah ditata di atas cetakan.
  • Oh ya, bisa juga pudingnya dituang dulu, baru roti atau biskuit ditata di atasnya sebagai topping. Suka-suka aja sih sebenarnya… 🙂
  • Setelah proses mencetak selesai, diamkan pada suhu ruang sekitar 15-20 menit.
  • Setelah suhu panasnya sudah turun, puding bisa masuk kulkas.
  • Tunggu hingga dingin, maka puding sudah siap dinikmati.

Kalau saya dan keluarga suka memakannya dengan topping coklat. Bisa juga sih ditambah es krim atau fla puding instan.

Well, selamat mencoba dan menikmati puding roti anti gagalnya ya… 🙂

 

– Aprillia –

Categorized in: