Akhirnya, setelah sekian lama enggak ke pameran buku Big Bad Wolf (BBW) di ICE BSD City, hari ini ada kesempatan ke sana juga. Terakhir ke BBW tuh kayaknya tahun 2019 lalu, deh. Alhamdulillah, karena sekarang rumah udah deket dengan ICE, maka enggak butuh waktu lama untuk ke sana. Tadi sih kami berangkat sore, sekitar pukul 15.30 WIB. Kemudian keluar dari pameran pukul 19.00 WIB, tetapi enggak langsung pulang, melainkan mampir ke Pasar Modern Intermoda BSD City yang nyambung dengan Stasiun Cisauk. Tujuannya adalah makan, soalnya anak-anak udah kelaperan.

Sebelumnya, saya pernah cerita ya, kalau malam hari tuh di pasar modern ini ada warung-warung tenda makanan gitu. Kalau enggak salah diberi nama GS Food Street. Saya enggak tahu apa deh kepanjangan “GS” ini. Yang pasti sih pilihan makanannya banyak.

Ada pilihan makanan lokal seperti nasi uduk, seafood, soto, sate, dll. Ada juga makanan yang ala-ala kekoreaan atau jejepangan, dll, gitu. Tinggal pilih saja deh, sesuai selera.

Kalau enggak keliru, warung-warung tenda di sini buka sekitar pukul 17.00 WIB. Kalau tutupnya kurang tahu deh ya, mungkin jam 21.00 – 22.00 WIB kali ya? Cukup ramai pengunjung, sih.

Sate Ayam.

Kali ini, saya dan keluarga coba makan di salah satu warung tenda yang menyediakan menu sate khas Madura, yakni Sate Madura CMC. Enggak ada alasan khusus, sih. Pokoknya cari makanan yang ada nasinya, karena sedang butuh karbo dan bukan seafood, soalnya udah pernah nyicipin seafood di sana. Mau mencari yang beda aja.

Lokasi Sate Madura CMC ini di seberang pintu masuk pasar yang langsung menuju arah pujaseranya, sehingga mudah ditemukan. Walaupun sedang banyak pelanggan lainnya, tetapi alhamdulillah kami kebagian bangku buat duduk.

Kami pun langsung memesan makanan yang disediakan. Ternyata, Sate Madura CMC ini enggak cuma menyediakan sate, melainkan menu lainnya yakni kwetiau dan es jus. Brand-nya sama-sama pakai nama CMS, gitu, Kwetiau CMC dan CMC Juice.

Tadinya mau beralih memesan menu Nasi Goreng dan Kwetiau di Kwetiau CMC yang tepat berada di sebelahnya, namun batal, soalnya Dema kepengen sate. Jadi, akhirnya, kami memesan menu Sate Ayam dan Sate Kambing Muda. Kalau enggak keliru harga Sate Ayam-nya Rp, 30.000,-00, sedangkan Sate Kambing Muda dibandrol Rp. 70.000,-00. Ditambah memesan empat nasi putih @Rp. 6.000,-00.

Untuk minum, kebetulan bawa thumbler berisi air putih sehingga enggak memesan minum. Mas-mas yang jualan pun enggak mempermasalahkan. Mungkin, karena konsep bangku makannya bisa bawa makanan dan minuman dari lokasi mana pun kali ya? Jadi, tadi, cuma beli satu minuman aja, yakni Susu Jahe. Itupun dari warung sebelah 😀 .

Untuk bangku tempat makannya, jangan khawatir karena lokasinya cukup luas jadi bisa menampung banyak pelanggan. Tersedia meja-meja berderet gitu dengan konsep couple. Di mana satu meja bisa dipakai oleh empat orang bareng-bareng.

Tempat makannya ramah keluarga, jadi bisa bawa anak-anak maupun lansia juga. Sayangnya, karena konsepnya terbuka, sehingga ada aja pengunjung yang merokok.

Kalau udah gini sih, yang waras ngalah, jauh-jauhin aja mereka ini. Cari lokasi bangku yang jauh dari mereka.

Kembali ke sate, makanan sate yang kami beli di sini disajikannya cukup sat set, lumayan cepet. Tiba-tiba empat nasi putih sudah diantar ke meja. Menyusul berikutnya adalah Sate Ayam dan yang paling terakhir disajikan adalah Sate Kambing Muda. Masing-masing piring, kami dapat porsi 10 tusuk sate.

Awalnya mas-masnya ngasi sate tanpa sambal. Mungkin, karena melihat anak-anak juga ikut makan. Namun, kemudian, mas-masnya bertanya, mau dikasi sambal atau enggak.

Sebagai orang yang enggak bisa makan kalau bukan makanan pedas, ya saya mau lha, hehe. Akhirnya diberi sambal yang wadahnya dibedakan dari piring sate yang sudah dihidangkan.

Kesan saya makan sate di warung tenda Sate Madura CMC adalah untuk Sate Ayam dagingnya cukup gampang dimakan. Bumbunya melimpah dan sedap. Namun, untuk Sate Kambing Mudanya agak sedikit alot, khususnya buat anak-anak ya. Kalau buat orang dewasa sih, masih bisa mengunyahnya.

Baik Sate Ayam maupun Sate Kambing semuanya daging ya, enggak ada jeroan, sehingga aman buat yang enggak suka jeroan. Kalau saya sih suka-suka aja ma jeroan 😀 .

Oh ya, buat yang enggak terlalu suka makan Sate Kambing dengan porsi utuh, bisa juga memesan Sate Kambing separuh aja (5 tusuk). Harganya kalau enggak keliru Rp. 35.000,-00.

Selain Sate Ayam dan Kambing, Sate Madura CMC juga menyediakan menu Sate Kulit. Ini mungkin kulit ayam kali ya? Lupa tadi enggak nanya.

Porsi nasinya enggak terlalu melimpah tetapi juga tidak terlalu sedikit. Pas lha ya buat orang dewasa yang sudah mengurangi porsi makan dan buat anak-anak, hehe. Nasi putihnya disajikan dengan bawang goreng, sehingga makin nikmat menyantap satenya.

Itulah teman-teman cerita tentang makan malam di warung tenda Sate Madura CMC di Pasar Modern Intermoda BSD City. Semoga info kulineran ini bermanfaat ya 😊.

April Hamsa

Categorized in: