Dahulu, kalau mendengar kata “Bekasi”, pikiran saya langsung membayangkan kondisi macet, panas, ruwet, sumpek, jauh dari/ ke mana-mana. Yap, karena kebetulan saya punya beberapa saudara dan teman yang rumahnya di Bekasi,yang mengeluh capek karena hampir setiap hari menghabiskan banyak waktu ketika pergi pulang bekerja di Jakarta. Namun, pendapat saya tentang Bekasi berubah sejak mengetahui ada perumahan bernama Grand Wisata Bekasi yang dikembangkan oleh developer perumahan Sinar Mas Land. Menurut saya Grand Wisata Bekasi tuh merupakan rekomendasi perumahan terbaik di Bekasi khususnya untuk tipe rumah terbarunya, yakni Levante at KLASIKA Classy Living.
Distrik KLASIKA yang sedang dikembangkan di Grand Wisata Bekasi oleh Sinar Mas Land.
Grand Wisata Bekasi mengubah pandangan saya tentang Bekasi
Kok saya bisa berubah pikiran, gitu? Penasaran nggak penyebabnya apa?
Okey, saya akan memulai dengan cerita ketika beberapa waktu lalu saya datang ke acara hajatan saudara saya yang tinggal di suatu area di Bekasi. Terus terang, itu adalah kali kedua saya berkunjung ke sana, karena yaaa menurut saya, mayan jauh aksesnya ke mana-mana. Itulah salah satu alas an mengapa saya jarang ke rumah saudara saya itu. Apalagi, saya dan keluarga tuh kalau bepergian agak jauh, lebih sering pakai transportasi umum commuter line (KRL). Nah, rumahnya tuh jauh dari Stasiun KRL.
Menurutmu Bekasi itu bagaimana?
Jadi, kalau bepergian ke rumah saudara saya itu biasanya saya naik KRL dari stasiun terdekat dari rumah, kemudian turun Stasiun Bekasi. Nah, dari Stasiun Bekasi ini untuk menuju tujuan akhir masih sekitar satu setengah jam lagi naik kendaraan mobil online.
Itu kalau beruntung, ya. Soalnya, dulu waktu pertama kali ke rumah saudara saya itu, saya pernah terjebak macet. Kalau tak salah penyebabnya sedang ada pertandingan bola di stadion dekat Stasiun Bekasi kala itu. Selain juga karena traffic lalu lintas yang tak lancar.
Akibatnya, waktu yang ditempuh untuk menuju rumah saudara saya tersebut dari start dari Stasiun Bekasi bisa dua jam lebih. Itu belum ditotal waktu perjalanan dari rumah saya, lho. Udah ngalah-ngalahin kalau saya pergi bablas ke Bandung, kayaknya, hehe.
Pendapat awal saya tentang Bekasi.
Trus, waktu kemarin datang ke rumahnya, kebetulan ortu saudara saya datang luar kota. Beliau juga mengeluh kalau rumah anaknya jauh dari mana-mana.
Saudara saya kemudian berbisik kepada saya bahwa dalam waktu dekat rencananya mau mencari rumah baru, masih di sekitaran Bekasi juga, tetapi masih galau di mana enaknya. Kalau bisa sih yang memudahkannya untuk bepergian ke Jakarta, karena memang berkantor di sana. Saya pun waktu itu tak bisa memberikan saran sebaiknya pindah ke mana, karena saya no clue, buta Bekasi.
Nah, empat hari setelah kunjungan ke hajatan saudara saya itu, tepatnya tanggal 9 November 2023, saya dapat undangan untuk melihat produk rumah contoh terbaru yang ada di Grand Wisata Bekasi. Kebetulan saya juga sedang berminat dengan properti, terutama rumah tapak, karena ingin punya rumah kedua (aamiinin dulu 😀 ), sehingga saya sangat ingin tahu, kayak apa sih perumahan tersebut.
Pendapat saya tentang Bekasi berubah setelah tahu Grand Wisata Bekasi. Sumber: YouTube Channel Sinar Mas Land
Sebelumnya, saya cek di aplikasi peta online ternyata Grand Wisata Bekasi ini akses ke sana dekat dengan layanan transportasi umum. Bisa naik KRL, kalau naik mobil bisa keluar exit tol terdekat, serta bisa juga naik transportasi umum yang baru-baru ini sedang heits, yakni Light Rail Transit (LRT).
Tak hanya soal akses, saya juga tertarik mengunjung Grand Wisata Bekasi yang dikembangkan oleh Sinar Mas Land ini karena rumah yang sedang dipasarkannya itu memiliki tiga kamar dan dua kamar mandi. Persis dengan rumah yang menjadi impian saya.
Mengapa saya berminat memiliki minimal tiga kamar di rumah? Ini terkait dengan anak-anak saya yang kebetulan cowok dan cewek. Keduanya usianya sebentar lagi akan mendekati usia remaja, sehingga menurut saya sudah harus segera dipisah kamarnya.
Beberapa hal yang membuat Grand Wisata Bekasi menjadi rekomendasi perumahan terbaik di Bekasi.
Lalu, mengenai kamar mandi, saya memang butuh minimal dua kamar mandi di rumah, karena nggak tahu kenapa ya “hasrat ingin kamar mandi” itu menular. Jadi, kalau di rumah sedang ada yang ingin ke kamar mandi, biasanya yang lainnya kepengen juga, sehingga selalu ada peristiwa gedor-gedor pintu kamar mandi meminta yang di dalam buat cepetan 😛 .
Nah, mengunjungi Grand Wisata Bekasi kala itu menjadi pengalaman sekaligus masuk ke list preferensi saya untuk memberikan rekomendasi perumahan terbaik di Bekasi buat saudara saya juga. Siapa tahu, ada rezeki buat saya dan saudara saya itu bisa sama-sama memiliki rumah di Grand Wisata Bekasi (aamiin), sehingga kalau ada ortu ada saudara lain datang dari kampung halaman kami, tak perlu jauh-jauh kalau mau saling berkunjung 😀 .
Keuntungan memiliki rumah di Grand Wisata Bekasi
Untuk penjelasan lebih detail mengapa memiliki rumah di Grand Wisata Bekasi itu sangat ideal, saya akan merangkum beberapa pernyataan dari Senior Marketing & Commercial Sales Manager Sinar Mas Land Bapak Hans Lubis yang pada saat saya ke sana mempresentasikan proyek terbaru di perumahan tersebut yakni Distrik KLASIKA yang sudah saya sebut ketika memulai postingan ini.
Bapak Hans Lubis.
Nah, dalam kesempatan itu, Bapak Hans Lubis menyebutkan bahwa ada lima faktor yang menjadi keunggulan Grand Wisata Bekasi, sehingga akan sangat menguntungkan penghuni perumahan ini, antara lain:
–Aksesibilitas
Perihal aksesibiltas ini sudah saya singgung sebelumnya ya di atas, karena memang menjadi sebuah daya tarik perumahan ini. Yeah, bisa dibilang konektivitas transportasi untuk menuju perumahan ini sangat lengkap.
Tadi saya sudah mengatakan bahwa lokasi Grand Wisata Bekasi dekat dengan Stasiun KRL. Stasiun KRL yang terdekat adalah Stasiun Tambun yang jaraknya sekitar 15 menit. Kalau pun mau naik KRL dari Stasiun Bekasi juga mudah, butuh waktu sekitar 25 menit untuk ke stasiun ini dari perumahan. Lalu, untuk moda transportasi LRT, Stasiun LRT yang terdekat dari perumahan adalah Stasiun Bekasi Timur yang cuma butuh waktu 10 menit untuk mengaksesnya.
Tak hanya mengandalkan jalur rel KRL dan LRT, Grand Wisata Bekasi juga mudah diakses lewat tol. Perumahan yang bisa juga disebut sebagai kota mandiri ini diapit oleh dua akses Tol Jakarta- Cikampek dan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) II di sisi Timur Jakarta. Grand Wisata Bekasi dapat diakses melalui tiga gerbang utama yaitu North Gate, West Gate dan East Gate. Hanya perlu sekitar 15-20 menit dari sini menuju Jakarta.
Dilengkapi kemudahan akses untuk penghuni.
Kalau penghuni Grand Wisata mau menuju bandara atau Pelabuhan, jalan tol tersebut akan sangat memudahkan. Dengan mengendarai mobil via tol Jakarta-Cikampek, penghuni dapat sampai di Bandara Halim Perdanakusuma dalam waktu setengah jam. Kalau ingin ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta atau Pelabuhan Tanjung Priok akan memakan sekitar satu jam lewat tol yang sama.
Lalu, di perumahan yang telah dikembangkan sejak tahun 2005 oleh Sinar Mas Land ini juga terdapat pemberhentian DAMRI Bandara. Kalau info yang ini saya dapatkan dari teman saya yang bertempat tinggal di area Tambun.
Balik lagi ke jalur rel, Grand Wisata Bekasi juga cukup dekat dekat Stasiun Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung (KCIC) Halim. Bahkan, perumahan ini juga menyediakan kendaraan shuttle menuju Stasiun KCIC. Hanya butuh waktu 20 menit saja dari perumahan ini untuk menuju Stasiun Halim.
Wah, saya bisa membayangkan nih kalau tinggal di Grand Wisata Bekasi, saya bisa dengan mudah ke mana-mana. Baik dengan transportasi pribadi, kendaraan umum, maupun kendaraan online.–
-Produk properti
Soal produk properti kayaknya karya Sinar Mas Land tak perlu diragukan lagi ya? Kebetulan, rumah saya yang sekarang tetanggaan dengan proyek Sinar Mas Land sebelumnya, yakni BSD City. Nah, kalau melipir ke BSD City tuh saya melihat rumah-rumahnya punya desain yang keren. Modern, tetapi fungsional, dan yang lebih penting kualitasnya bagus. Soalnya, saya pernah beberapa kali survey rumah di BSD City juga, sehingga sudah percaya dengan kualitas produk Sinar Mas Land.
Sinar Mas Land berpengalaman mengembangkan produk properti yang berkualitas baik.
Nah, Grand Wisata Bekasi ini digadang-gadang akan menjadi kota mandiri baru dan terintegrasi di area Timur Jakarta. Yaaa, nantinya bakal seperti BSD City lha ya. Produk yang ditawarkan ada rumah, ruko, juga kawasan komersial.
Untuk postingan di blog saya ini, saya khusus membahas produk rumahnya ya, karena seperti yang sebelumnya saya katakan, saya sedang mencari rumah untuk diri sendiri dan saudara saya. Properti rumah terbaru yang saat ini sedang dipasarkan adalah rumah Levante at Distrik Klasika.
Penjelasan tentang produk rumah Levante at Distrik Klasika akan saya tulis di akhir postingan ini ya.
-Landscape
Perumahan yang masuk ke kawasan Tambun Selatan, Bekasi, ini juga memiliki keunggulan di sisi landscape. Mengusung konsep kota mandiri, Grand Wisata Bekasi membangun banyak properti dengan sentuhan modern tetapi tidak melupakan tentang kawasan hijau.
Di perumahan ini sangat banyak taman atau kawasan hijau. Tak hanya itu, terdapat danau yang berada di dalam kawasan perumahan, sehingga membuat penghuni tetap merasa dekat dengan alam yang asri.
Itulah yang menjadi andalan perumahan ini atau yang dikenal dengan konsep Z Living di mana selain dekat dengan alam, properti perumahan dibangun dengan tata letak yang cerdas, ventilasi silang untuk memaksimalkan pertukaran udara dan pencahayaan natural.
Landscape yang modern, mewah, tetapi tetap memperhatikan nature. Sumber: website grandwisatabekasi.com
Tak ketinggalan beberapa faktor ini juga melengkapi keunggulan properti di perumahan ini, yakni:
- Modern: Memiliki desain modern dengan smart layout yang mendukung pengembangan ke depan baik secara horisontal maupun vertikal.
- Luxury: Desain properti punya kesan mewah baik secara eksterior, interior serta fasilitas pendukungnya.
- Lifestyle: Sangat menunjang gaya hidup keluarga dengan berbagai fasilitas komersial, jogging track, outdoor gym, children playground dan fasilitas lainnya.
-Infrastruktur
Ketika saya mengunjungi perumahan ini, selain melihat rumah contoh, alhamdulillah juga berkesempatan keliling Grand Wisata Bekasi, sehingga bisa melihat infrastruktur apa saja yang bisa diakses oleh penghuni perumahan, yakni antara lain:
- Sekolah: Terdapat beberapa sekolah yang berada di kawasan perumahan, seperti Sekolah IPEKA, Sekolah Notre Dame, SMK Bina Prestasi, An Nadwah Islamic School, SMA Islam Al Azhar 18, Sekolah Pelita Global Mandiri, KB/ TK Happy Holy Kids. Masih ada beberapa sekolah swasta maupun negeri yang dekat dengan perumahan.
- Kesehatan: Di dalam kawasan perumahan ini terdapat rumah sakit besar yakni RS Hermina, RS Eka Hospital. Tersedia pula klinik Kesehatan dan apotek.
- Pasar modern: Waktu masuk ke area perumahan saya kebetulan melewati pasar modern ini. Jadi, sangat memudahkan penghuni untuk memenuhi kebutuhan harian mereka. Keunggulan pasar modern yang dibangun oelh Sinar Mas Land biasanya pasarnya bersih, produk yang dijual adalah pilihan sehingga berkualitas, dan metode transaksi pembayaran yang bisa cashless.
Infrastruktur yang lengkap untuk menunjang aktivitas penghuni.
- Area kuliner: Di dalam perumahanada beberapa restoran siap saji yang sudah memiliki nama. Selain itu, perumahan ini juga memiliki food court sendiri yang diberi nama Gelar Waroeng (klik aja kalau ingin tahu 😀 ).
- Water Park: Ada juga fasilitas hiburan untuk penghuni dan masyarakat sekitar yakni kolam renang terbesar yang diberi nama Go! Wet Water Park.
- Celebration Plaza: Ini merupakan ruang terbuka buat public, khususnya penghuni untuk saling bertemu, melakukan kegiatan olahraga, berinteraksi dengan alam, atau sekadar rekreasi dengan keluarga. Bisa dikatakan ini merupakan community center, lha.
- Club House: Ini juga bagian dari community center tetapi lebih eksklusif untuk penghuni. Penghuni bisa melakukan kegiatan berenang, bermain tenis indoor, main basket, nge-gym, bermain billiard, juga mandi sauna di sini.
Selain beberapa infrastruktur yang di atas, ada pula beberapa kawasan komersial seperti ruko-ruko dan lot komersial untuk melengkapi kebutuhan para penghuninya. Tak ketinggalan Mall Living World yang akan diresmikan tahun depan sebagai mall berkonsep Home Living & Eat-ertainment terbesar di Timur Jakarta.
-Keamanan
Perumahan ini telah memiliki sistem keamanan 24 jam. Selain dipantau oleh CCTV di beberapa titik, khususnya yang dekat rumah penghuni, juga ada petugas keamanan yang selalu berkeliling untuk memantau kondisi sekitar perumahan.
Memiliki sistem keamanan 24 jam.
Dari beberapa poin tersebut tampak Grand Wisata Bekasi dikembangkan oleh Sinar Mas Land untuk menjadi Livable City, di mana semua kegiatan penghuni dapat dilakukan di dalam perumahan. Ada empat pilar yang diusung oleh Sinar Mas Land ketika mengembangkan perumahan ini, yakni: Live, Learn, Work, and Play. Tak ketinggalan, penghuni perumahan ini juga terjamin keamanannya.
Penghargaan yang diterima oleh Sinar Mas Land karena Mengambangkan Grand Wisata Bekasi. Sumber foto: website grandwisatabekasi.com.
Semua keunggulan yang saya ceritakan di atas membuat Grand Wisata Bekasi mengantarkan Sinar Mas Land meraih penghargaan Golden Property Awards. FYI, Golden Property Awards adalah semacam pengakuan buat pengembang perumahan dari Indonesia Property Watch (IPW). Selain itu, berkaitan dengan pandemi Covid-19 kemarin, penghargaan ini juga merupakan apresiasi kepada Sinar Mas Land yang tetap bisa bertahan dalam bisnis properti walaupun situasi ekonomi negara secara umum sempat terguncang.
Rumah Levante at Distrik KLASIKA Grand Wisata Bekasi yang cocok untuk hunian keluarga
Menepati janji saya di atas, sebelum menutup postingan ini, kali ini saya mau mencoba menggambarkan produk rumah terbaru di Grand Wisata Bekasi yang tengah dikembangkan Sinar Mas Land. Rumah terbaru ini diberi nama Levante yang berada di Distrik KLASIKA Classy Licing.
Menurut Bapak Hans Lubis, Distrik KLASIKA ini mengusung konsep classy living. Model-model klasik seperti yang ada di Distrik KLASIKA classy living ini kini tengah diminati Kembali oleh masyarakat. Mengapa demikian? Jawabannya karena desain klasik tak lekang oleh waktu. Mereka yang lahir di atas tahun 1980-an, millennials, hingga Gen Z pun banyak yang menyukai desain rumah klasik ini.
Ciri-ciri desain klasik antara lain: memiliki atap limas, menggunakan warna cat netral seperti hitam, putih, abu-abu, semua ruangan di dalam rumah sangat fungsional, memiliki bukaan jendela yang lebar, tampilannya sederhana, elegan, dan bersih.
Levante at KLASIKA Classy Living.
Meski begitu rumah di Distrik KLASIKA Classy Living Grand Wisata Bekasi juga mendapatkan sentuhan modern. Seperti misalnya handle pintu rumah sudah menggunakan elektronik/ smart door, lalu memnggunakan material berkualitas tinggi yang menciptakan kesan rumah berdiri mewah dan canggih, dll.
Tak ketinggalan hal-hal yang membuat Distrik KLASIKA cocok dengan penghuni dari semua generasi adalah karena mengusung konsep dan fasad:
- Modern Klasik Garden: Taman yang klasik dengan sentuhan modern yang membuat asri lingkungan sekitar.
- Pedestrian-friendly Environment: Lingkungan yang raman buat pejalan kaki, sehingga penghuni bisa menikmati area perumahan dengan nyaman dan aman.
- Resort-like Neighborhood: Dapat menikmati pemandangan danau di lingkungan perumahan.
- Eco-Adventure Garden: Tak perlu jauh-jauh berekreasi bersama keluarga
Nah, yang terbaru ada rumah Levante at KLASIKA (Levante). Menurut Bapak Hans Lubis, Levante at Klasika ada 4 tipe, yakni:
–Tipe 6
Tipe ini memiliki luas tanah 72 m2 dengan luas bangunan 76 m2. Dari ukurannya di mana luas bangunan lebih besar dari luas tanah, teman-teman sudah bisa menebak kan, kalau rumah ini terdiri atas 2 lantai? Yup, benar sekali, 2 lantai. Semua tipe Levante at KLASIKA ini adalah rumah 2 lantai.
Contoh layout rumah Levante at KLASIKA Tipe 6.
Pada bagian lantai bawah terdapat satu ruang keluarga, satu ruang kamar, satu kamar mandi, dan masih ada sisa tanah yang bisa dimanfaatlkan untuk area dapur atau taman belakang. Untuk lantai atas terdapat dua kamar, satu kamar mandi, dan satu lorong serba guna. Kamar mandi di lantai atasnya bisa diakses dari lorong maupun dari salah satu kamar.
Carport-nya cukup luas, bisa memuat dua mobil. Ada satu sisi yang disisakan untuk dimanfaatkan sebagai taman.
–Tipe 7
Untuk tipe 7 juga dua lantai dengan luas tanah 102 m2 dan luas bangunan 91 m2. Pada dasarnya layout-nya mirip dengan tipe 6, tetapi untuk ruang kamar memiliki 3 ruang + 1. Begitu pula kamar mandinya, ada 2 +1. Si “+1” ini merupakan ruangan yang bisa dipakai untuk kamar ART atau Gudang. Sudah dilengkapi dengan kamar mandi juga.
Tipe 7 Levante at Distrik KLASIKA.
Berdasarkan desain rumah contohnya, sangat disarankan dapur dan dining room-nya menyatu dengan living room (ruang keluarga). Menurut Bapak Hans Lubis, layout seperti ini sangat lumrah di zaman sekarang di mana satu keluarga bisa selalu berkumpul dan berbincang di satu ruang yang saling terlihat. Hal ini bisa merekatkan bonding antara anggota keluarga juga.
Untuk bagian carport, sama seperti tipe 6, tipe 7 juga menampung dua mobil. Bedanya, area taman lebih luas dari tipe 6.
-Tipe 8
Tipe 8 ini sangat mirip tipe 7, hanya saja memiliki luas tanah 104 m2 atau 120 m2, dengan luas bangunan 120 m2. Dengan luas tanah seperti ini maka penghuni bisa memanfaatkan banyak space di belakang rumah untuk dibuat ruangan lain atau dibiarkan menjadi taman hijau.
-Tipe 10
Tipe 10 sesuai Namanya merupakan tipe unit rumah Levante at KLASIKA terbesar. Grand Wisata Bekasi menawarkan luas tanah 140 m2 dan luas bangunan 135 m2 untuk tipe rumah ini.
Keistimewaannya, carport-nya memuat 3 mobil. Lalu memiliki 4+1 fasilitas kamar. “+1”-nya bisa untuk kamar ART atau gudang. Untuk kamar penghuni ada satu kamar di lantai bawah dan tiga kamar di lantai atas. Kamar mandi utama ada 2, satu di lantai bawah, satu lagi di atas. Kemudian ada “+1” kamar mandi di kamar belakang (kamar ART).
Saya di depan rumah contoh Tipe 6.
Begitu gambaran tipe-tipe rumah Levante at Distrik KLASIKA Grand Wisata Bekasi. Saya sudah melihat tipe 6 dan tipe 7. Kesan saya rumah Levante sangat cocok untuk dihuni oleh keluarga, baik kalangan millennials, Gen Z, maupun orang yang lahir di atas tahun 1980-an.
Carport yang modern.
Selain carport yang punya atap modern, rumah Levante at Klasika ini juga memiliki bukaan jendela yang cukup lebar dan banyak. Bahkan, di area kamar mandi maupun tangga yang biasanya kurang cahaya juga diberi jendela, sehingga tak perlu menyalakan lampu lagi saat siang hari di area-area tersebut.
Selain membuat cahaya alami mudah masuk, jendela-jendela tersebut juga membuat pertukaran udara di dalam rumah sangat bagus. Dengan begitu akan menunjang kesehatan fisik penghuni rumah.
Memiliki banyak jendela yang lebar bahkan di area kamar mandi dan tangga.
Untuk harga, saya mengetahui dari Bapak Hans Lubis kalau tipe 6 dijual start from Rp. 1,5 milyaran, lalu tipe 7 mulai Rp. 2 milyaran. Untuk cara pembayaran terdapat beberapa opsi, antara lain: KPR Ekspress, Hard Cash, KPR dicicil 10%- 12x, dan Cash Bertahap 18x. Untuk promo launching saat ini terdapat diskon early birds Rp. 10 juta dan diskon lucky dip Rp. 10 juta juga. Wah, menarik bukan?
Sepertinya, saya harus cepat-cepat ngabarin saudara saya nih, hehe.
Kesimpulan
Supaya memudahkan teman-teman saya mau kasi beberapa kesimpulan mengenai perumahan Grand Wisata Bekasi yang dikembangkan oleh Sinar Mas Land ini ya, antara lain:
- Grand Wisata Bekasi merupakan perumahan modern yang dibangun di area Tambun Selatan, Bekasi. Perumahan ini akan menjadi kota modern yang integrasi dengan mengusung konsep livable city seperti BSD City yang juga dikembangkan oleh Sinar Mas Land sebelumnya.
- Grand Wisata Bekasi memiliki 5 keunggulan yakni kemudahan akses, produk properti berkualitas, landscape, infrastruktur yang memadai, dan jaminan system keamanan.
- Berkat mengembangkan perumahan Grand Wisata Bekasi, Sinar Mas Land memperoleh penghargaan Golden Property Awards .dari Indonesia Property Watch (IPW).
- Rumah terbaru yang dikembangkan di Grand Wisata Bekasi oleh Sinar Mas Land adalah rumah Levante at KLASIKA yang mengusung konsep klasik dan modern yang cocok untuk semua kalangan, khususnya millennials dan Gen Z.
- Saat ini sedang masa promo untuk rumah Levante at KLASIKA Classy Living. Tentu saja ada promo/ diskon menarik.
Yap, gitu yaaa. Buat yang penasaran dengan rumah Levante at Distrik KLASIKA di Grand Wisata Bekasi yang dikembangkan oleh Sinar Mas Land ini, silakan survey sendiri ke sana ya. Semoga informasi rekomendasi perumahan terbaik di Bekasi ini bermanfaat ya 😊.
April Hamsa
Enak yo Mbak, ada jarak antar rumah. Biasanya rumah perumahan mo mewah sekalipun seringnya mepet antar tembok rumahnya.
Kalau perumahan yang dikembangkan oleh Sinar Mas Land mah gak pernah gagal… Selain kualitas bangunan, lokasi strategis dan fasilitasnya pasti lengkap. Gak hanya dapat kenyamanan dan keamanan nih… Justru nilai investasinya yang gak ada tanding… Yuk warga Bekasi, diborong yuk… HAri Senin harga sudah nik lho!
Wow Pril, rumah-rumahnya keren punya. Desainnya mewah walaupun ditanah 72 yang tipe 6. Sinar mas Land memang juaranya dalam pengembangan perumahan. Apalagi lokasinya strategis dan mudah dijangkau
Sinarmas land kalau membuat cluster perumahan terbaru bikin penasaran tentang cicilannya hihii, secara semua fasilitas lengkap dan bangunan modern jadi geregetan buat berinvestasi 🤩
Klasika Grand wisata bekasi dari Sinar Mas Land itu tempatnya nyaman dan bikin betah ya. Hunian mewah dengan fasilitas lengkap dan dekat dengan fasilitas umum. Dekorasi ruangannya juga bagus. Pokoknya hunian idaman deh di Klasika ini
Grand Wisata ini gak jauh dari tempat tinggalku di Cikarang. Cukup sering aku dan suami main ke sini. Terkadang hanya untuk makan siang sembari belanja di Farmers Market yang ada di sisi terdepan kompleks. Sempat juga masuk ke dalam kompleks perumahan saat penasaran pengen tahu seperti apa bangunan yang ada di dalam.
Intinya sih pengaturan perumahannya cantik. Setiap cluster terjaga dan terawat dengan baik. Design fasad (karena hanya bisa melihat dari luar) rumahnya juga cakep. Tertata dengan sentuhan yang apik. Seandainya dekat dengan kantor suami, kemungkinan besar pengen punya rumah di sini.
Rumah di Levante at Klasika ini asli idaman banget sih, suka dengan desain klasik modernnya. Apalagi lokasinya juga strategis ya berada di kawasan Grand Wisata Bekasi. Mupeng sama rumahnya, semoga bisa punya rumah di sini juga. Aamiin…
Bekasi itu yang sering dijuluki “planet bekasi” itu kan ya?
Saking jauhnya ya, mbak, hehee
Pernah dua kali ke Bekasi naik KRL dan jalan-jalan ke lotte nonton bioskop.
Oiya saking jauhnya kami sampe menyebut perjalanann itu “lost in Bekasi” hehee
Tapi biasanya yang jauh-jauh itu bakalan jadi metropolitan sendiri.
Btw fasad rumahnya cakep banget. Warnanya selo, desainnya sederhana tp nampak mewah
Aku suka rumah yang banyak kacanya…
Sinar Mas Land emang jaminan mutu ya?
Kalo cari rumah di kawasan Bekasi, jangan ragu untuk pilih Grand Wisata Bekasi
karena selain nyaman dan strategis, nilai propertinya akan meningkat dari waktu ke waktu
Developer Sinar Mas Land memang kredibel dengan segala project nya. Dan distrik rumah hunian yg di naunginya tuh fasilitas lengkap dan juga fungsional. Perancangan Grand Wisata Bekasi ini jg bisa banget jadi opsi utk masyarakat mencari hunian yg nyaman
Wah keren banget ini. Gak hanya model rumah yang modern dan berkualitas tapi juga ditunjang dengan infrastruktur yang bisa diakses juga lengkap. Mulai dari sekolah, sampai pasar modern trus keamanan juga terjamin.
Keren SML ini, jadinya siapapun bisa nih punya hunian keren di Bekasi. Apalagi untuk transportasi masih terbilang terjangkau ya. Karena waktu daku hunting ke sana dari stasiun Tambun gak pakai lama sih
Hunian dengan fasilitas lengkap terus mudah di akses idaman banget ya mba .. apalagi lingkungan yang terpenting lagi aman.. mau deh punya buat invest juga mba
Jakarta Uda terlalu padat dan harga tanahnya MashaAllah yaa.. jadi melipir ke Bekasi. Asik banget siih..kalo dari segi lokasi kan ga terlalu jauh dari Jakarta. Apalagi perumahannya nyaman banget kaya di Grand Wisata Bekasi.
Akhirnya ada juga BSD-nya Bekasl. Selama ini ke Bekasi tuh baru niat aja udah trauma hahaha..Lain halnya kalau ada hunian seperti Grand Wisata Bekasi besutan Sinar Mas Land dengan kemudahan akses dan keunggulan lainnya bikin kenyamanan bakal terwujud nyata
Levante at Distrik Klasika Grand Wisata oleh Sinar Mas Land, perumahan terbaik di bekasi dengan kenyamanan dan ketenangan yang sempurna
Lengkap banget ya mbak Levante di Distrik Klasika Grand Wisata Bekasi. Karya dari Simas memang tidak perlu diragukan lagi. Sukses terus untuk menyediakan hunian yng lengkap dan berkualitas ya.
lengkap banget ya, idaman banget nih. ada fasilitas kesehatannya juga terbaik deh pokoknya. btw saya naksir sama area dapurnya mungil simpel dan terkesan luas, suka banget!
Ih mupeng, nti renov rumah mau kayak gini akh ha ha ha ,tembok satu,berjarak, warna elegan akhhhh ha ha ha ,rekomendasi juga nih buat pasmud yg udah niat cari rumah
Sinar Mas Land terbukti dalam membangun ruang kota dan lingkungan yang harmonis. Duh cakep banget ya Levante at Distrik Klasika. Impian semua orang ini mah. Setuju kan?
Klaster yang menurut daku minimalis tapi eksklusif nan mewah ya kak..
Fasilitasnya se-ciamik gitu, apalagi punya fitur smart lock door yang makin bikin nyaman karena keamanannya.
Bekasi jadi menyenangkan ya..
Aku pangling banget pas ke Bekasi setelah beberapa tahun. Sekarang aksesnya enakeun, transportasi massalnya juga rame. Alhamdulillah.
Dan ada Klasika Grand WIsata Bekasi yang cantik cantik banget.
Semakin nyaman kalau mobilitasnya jabodetabek.
Lingkungan yang asri dan aman harapan semua keluarga ya, dan Sinarmas land mengerti banget yang paling di inginkan oleh pelanggannya. Keren 👍
Pilihan terbaik untuk hunian di Bekasi, Kombinasi sempurna kenyamanan dan ketenangan dalam satu tempat
Kenyamanan dan ketenangan ini jadi prioroitas juga dalam mencari hunian. Dan di Bekasi dengan adanya Grand Wisata jadi pilihan banget untuk mencari hunian. Apalagi dengan adanya penghargaan yang diterima, nggak perlu diragukan lagi . Btw lengkap juga ya fasilitas atau nfrastruktur yang disediakan
Hunian ini impian keluarga kecil . Anak-anak juga bisa rekreasi dekat rumah jadi hemat bensin . Semoga bisa kebeli ya
Shalawatin dulu biar cepet dapet rumah. Hheheheh… Bekasi tuh deket sama Purwakarta, tempat suami saya merantau dan sama- sama panas. Hehe.. Sampe – sampe suami gak kefikiran buat lama disana, pengen cepet – cepet mutasi ke kampung halaman. btw, suka banget sama design rumahnya:)
Sering banget denger tentang Grand Wisata Bekasi ini, dan emang ternyata sekeren ituuu. Mana aksesibilitasnya oke banget. Kebayang deg kalo keluar dari Bekasi jauh dari stasiun KRL. Nangis ngga tuh. Penasaran juga sama distrik KLASIKA yang konsepnya classy living deh, pasti bakal cocok buat semua kalangan.
Lah kok samaan mbak, hasrat ke kamar mandi itu juga menular lho di keluarga saya, jadi kalau mau mandi saya kadang tanya satu persatu, ada yang mau ke kamar mandi nggak, karena saya sebel kalau lagi di dalam terus ada yang ketok pintu kamar mandi.
Grand wisata bekasi, dengan akses yang mudah, jakarta – bekasi jadi nggak terasa jauuuuh banget lagi ya.
Wah, ternyata masih banyak ya perumahan modern yang dibangun di Bekasi City. Dan Grand Wisata Bekasi ini salah satunya, yang layak dijadikan pilihan karena kemudahan akses, infrastruktur yang memadai, sampai jaminan sistem keamanannya. Thank you for sharing, Mak ~
jadi ya mba aku pernah numpang makan di salah satu ruko yang ada di kawasan Grand Wisata Bekasi, wah fasilitasnya itu loh cakep2 bener
Aku suka desain rumah Levante. Bener juga sih, desain klasik kayak gitu nggak lekang zaman. Bakal diminati terus dalam waktu lama. Harganya juga masih masuk akal kalau ngeliat kualitas, lokasi dan fasilitas pendukungnya. Udah komplit banget, transportasi umum jg mudah diakses
Mbaaa, minta unit di sini satuuu aja pliiss hahaha.
Pingin banget deh tinggal di hunian nyaman yang livable seperti ini. Sinar Mas Land emang jagonya ya bikin kawasan strategis dan lengkap fasilitasnya. Bekasi udah bener-bener kaya planet terpisah, ahahaha.
Saya tinggal di Bekasi sejak SD. Memang iya berasa banget perubahannya. Dulu sampai dibilang ma sodara kayak pindah ke tempat jin buang anak hahaha. Saking sepinyaaaa. Bahkan masih ada sawah yang hanya beberapa langah aja dari rumah. Trus, kalau malam kedengeran banget suara kodok.
Tapi, sekarang udah jauh banget perbedaannya. Apalagi dengan semakin banyak pilihan transportasi umum. Udah biasa aja sih bolak-balik Bekasi- Jakarta.
Grand Wisata ini salah satu pemukiman idaman. Karena fasilitasnya lengkap. Cocok banget buat saya yang mageran. Kayaknya gak usah ke mana-mana juga di sana udah segala ada.
Cakep banget ini Klasika Grand Wisata Bekasi, rumah idaman banget ini ya mak. Apalagi kalau pengembangnya Sinarmas memang sudah tidak diragukan lagi deh, interior rumahnya juga cakep ini.
Cakep banget yah, desain interior nya modern tapi tidak terlalu monoton. Yang paling mahal sih lingkungannya dan akses ke lokasi yang strategis. area garasi depannya aku suka nih bisa muat buat 2 kendaraan kayaknya ya, jadi kalau ada tamu keluarga tidak mengganngu jalan tetangga
Luas tanah untuk rumah Tipe 6 di Levante at Distrik KLASIKA Grand Wisata Bekasi ini sama dengan rumahku type 36 di Perumnas, tapi luas tanahnya saja sedangkan bangunan rumahnya antara bumi dan langit sih. Yaah, namanya juga perumnas kan hahaha.
Sementara bangunan rumah di sini tuh bagus banget ditambah fasilitas areanya yg lengkap.
Ooh ini satu kawasan dengan Go Wet. Temanku tinggal di sana. Kelihatan nyaman dan yang ku suka itu jendelanya bisa jadi ventilasi plus cahaya matahari banyak masuk. Aku senang rumah yang terang gini, pagi-sore hemat lampu.
Akses KRL bisa turun Tambun yah, ambil yang Tanah Abang – Cikarang.
Ooo pantes, dulu tiap kali ngobrol tentang Bekasi, pada suka bilang itu planet tersendiri. Ternyata karena jauh dari sarana transportasi yaaa… Tapi sekarang udah enggak lagi dong, apalagi klo memilih hunian di Grand Wisata Bekasi, kemana-mana enggak sulit.
Senang ya kalau ada hunian seperti ini
Mengusung Livable City jadinya semua serba dimudahkan
Harus berjuang ngumpulin duit biar dapat satu unit
Rumahnya cakep banget yaa, sepupuku juga di Bekasi tapi dekat dengan stasiun kereta MRT yang baru tuh jadi nyaman banget aksesnya ke mana-mana jadi lebih mudah
MasyaAllah semoga punya satu hunian kayak gini, masih ikut di rumah mertua soalnya heheh
sinarmas land udah nggak perlu diragukan lagi desainnya yo mba
Klasika Grand Wisata memang sebuah distrik yang menjadi impian para milenial, konsepnya kece dan mengutamakan gaya hidup sehat dengan berbagai fasilitasnya, sukaa banget pokoknya..
Mayaallah ini mah rumah idaman banget, fasiltasnya top, gak bisa diragukan lagi Sinar Mas Land selalu menjadi jagoannya untuk menciptakan kawasan huian yang sangat nyaman dan premium.
Impian banget nih perumahan di Klasika ini. Selain konsep lingkungan sehatnya keren, dekat dengan layanan transportasi massal pula jadi kalau ada yang mau berkunjung gak sulit.
cakeeeepppp bener rumahnya, masyaaAllah.. Semoga aku juga bisa punya rumah sendiri. Aamiin.. Ngeliat konsep Grand Wisata Bekasi ini kayanya di masa depan bakal jadi komplek hunian yang keren banget ya maaaaaaak.. Yang penting aksesnya mudah dijangkau oleh kendaraan umum yaaa.. hihi
project sinar mas land ini model perumahannya bagus-bagus ya, tingga milih dan siapn uangnya deh jadi milik rumah impian. Apalagi fasilitas lengkap dan lokasi strategis
Horeeee… selamat yaaaa mama Demaaa 🙂